OUR NETWORK

Tidur 9 Jam Sehari, Kamu Bisa Magang dan Dibayar 20 Juta Rupiah

Pernah terpikirkan nggak sih dibenak kamu untuk dapet kerja yang effort-nya sedikit tapi dibayarnya banyak? Pasti cuman mimpi yaaa… Yup biasanya kayak mimin gini nih ladies, magang sambil nulis… (YAIYALAAAAAAH!!!). Di India, itu semua nggak cuma mimpi ladies, tapi kalian bener-bener dibayar untuk tidur 9 jam sehari dan mimpi indah.

tidur 9 jam
Foto: Wakefit.co

Kamu bisa magang dan menghabiskan waktu kamu dengan tidur 9 jam sehari. Dan dibayar sebesar Rp20 juta pula! FYI, untuk perbandingan, badan antariksa NASA membayar orang sekitar $19.000 atau hampir Rp270 juta untuk terlelap di kasur selama dua bulan sebagai bagian dari studi luar angkasa.

Nama perusahaan India Tersebut adalah Wakefit.co, mereka telah mengumumkan program magang yang disebut ‘Wakefit Sleep Internship‘, di mana kandidat terpilih diharuskan tidur 9 jam setiap malam selama 100 hari.

Kandidat terpilih akan tidur di kasur yang disediakan khusus dari perusahaan tersebut, peserta mendapatkan alat olahraga canggih, pelacak tidur, dan sesi konseling dari para ahli. Kandidat terpilih akan diminta untuk mengirimkan testimonial video yang membuktikan “kecintaan” mereka akan nikmatnya terlelap. Peserta magang akan diberi pelacak tidur yang akan merekam pola tidur sebelum dan sesudah menggunakan kasur yang mereka sediakan.

Baca juga: Ngantuk Karena Jam Tidur Kurang? Atasi dengan Tips Sederhana Ini

“Sebagai perusahaan solusi tidur, motivasi terbesar kami adalah menginspirasi orang untuk tidur lebih baik. Ketika kami terus menjalani kehidupan di alur waktu yang cepat, waktu tidur yang tidak berkualitas, berdampak buruk bagi kesehatan, produktivitas, dan kualitas hidup kami,” Chaitanya Ramalingegowda, Direktur dan Co-founder, Wakefit.co, seperti dikutip oleh bestmediainfo.com.

“Kami merekrut orang-orang terbaik di negara ini yang mau melakukan apa saja untuk menjadikan tidur sebagai prioritas dalam hidup mereka,” tambahnya.

Apa aja uraian pekerjaannya?

Sekilas di situs web Wakefit dan inilah yang syarat-syaratnya

  1. Apa pekerjaan Anda? Tidur.

2. Jenis pakaian: Piyama.

3. Keterampilan yang dibutuhkan: Kegemaran untuk tidur dan kemampuan bawaan untuk tertidur pada kesempatan yang diberikan. Semangat yang tak tertandingi untuk memecahkan rekor tidur kamu sendiri, dan tentu saja, piyama favorit kamu!

Dan jika Ladies melakukan “pekerjaan” dengan benar, kamu akan diberi hadiah sejumlah Rp20 juta.

9 jam sehari

Menurut survei berjudul ‘Right to Work Naps’ oleh Wakefit, 70 persen dari 1.500 responden mengatakan mereka tidak memiliki ‘kamar tidur siang’ di tempat kerja. Hampir 86 persen dari mereka mengatakan bahwa kamar tidur seperti itu akan membantu meningkatkan produktivitas kerja para pekerja di kantor.

Daftar aaah~  

Sumber : news18.com

Must Read

Related Articles