OUR NETWORK

Nggak Mesti Smoothing, Inilah Rahasia Meluruskan Rambut Secara Alami

Tergantung selera, banyak perempuan yang rela merogoh kocek dalam-dalam demi rambut bergelombang atau keriting. Namun, tak jarang, banyak juga yang mendambakan rambut lurus dan jatuh tergerai dengan lembutnya.

Berbagai styling tools dan bahan kimia pun telah digunakan demi tampilan rambut yang lurus dan menawan. Tapi masalahnya, ada dampak kesehatan yang mengintai jika terlalu sering meluruskan rambut dengan bahan kimia.

Kabar gembiranya, kamu bisa meluruskan rambut dengan bahan alami hanya dari rumah. Nggak mesti mahal-mahal smoothing rambut ke salon, yuk ikuti cara-caranya.

1. Madu dan susu

Campurkan madu dan susu lalu oleskan pada rambut. Kemudian bungkus kepala dengan handuk dan diamkan selama 2-3 jam. Bilas rambut seperti biasa dengan menggunakan air hangat. Lakukan seminggu sekali, niscaya rambutmu akan tampak lebih lurus, berkilau, halus dan lembut.

2. Cuka

Tak banyak yang tahu jika cuka bisa meluruskan rambutmu. Caranya, tambahkan lima tetes cuka ke dalam satu gelas air. Kemudian bilaskan pada helai demi helai rambutmu. Diamkan setengah jam. Cuci rambut dengan shampoo dan bilas hingga bersih. Niscaya rambutmu akan tampak lebih lurus setelah mengering.

Baca juga: 5 Tipe Kerusakan Rambut dan Cara Menanganinya

3. Gel aloe vera dan minyak zaitun/minyak kelapa

Campurkan gel lidah buaya dengan minyak zaitun atau minyak kelapa. Komposisi ini akan membuat rambutmu lembap sehat dan halus berkilau. Oleskan secukupnya pada rambut lalu diamkan sekitar 30-60 menit. Bilas hingga bersih dengan air dingin. Ulangi beberapa kali setiap minggunya untuk rambut lebih halus, lurus dan terhindar dari kusut.

4. Olive oil dan telur

Padukan 2 sendok olive oil/ minyak zaitun dengan dua butir telur—aduk rata hingga tercampur betul. Aplikasikan ke seluruh permukaan rambut dan diamkan sekitar sejam sampai meresap. Cuci rambut dengan shampoo dan bilas dengan air hangat. Rambut pun akan lebih lembut, halus, kuat dan tidak keriting.

5. Perasan lemon dan santan

Campur perasan lemon dan santan, diamkan dalam lemari es semalaman. Kemudian oleskan pada akar hingga ujung rambut. Diamkan selama 30 menit. Bilas dengan air hangat. Ulangi penggunaan masker ini seminggu sekali untuk tampilan rambut lurus dan sehat berkilauan.

Dengan menggunakan bahan yang alami, kamu tak perlu takut rambutmu jadi rusak, pecah-pecah atau bercabang. Rambut lurus yang indah pun bisa kamu dapatkan dengan cara mudah lagi murah.

 

Sumber: Sehatq, Tresemme

Must Read

Related Articles