today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Tak Perlu Ke Salon, Begini Cara Rawat Rambut Berwarna Tetap Sehat dan Tahan Lama

Buat kamu yang telah melalui proses pewarnaan rambut, pasti sudah tahu bahwa perawatan intensif merupakan kunci penting agar kesehatan dan warna rambutmu tetap terjaga. Adapun perawatan yang dilakukan terkadang berbeda-beda tergantung pada jenis dan warna rambut yang dimiliki. Misal, beberapa warna yang memudar dengan cepat, perlu perawatan touch-up, glaze, atau toner yang lebih cepat dibandingkan warna lainnya, bisa setiap 4-6 minggu sekali. Tentunya, ini bukan kabar yang baik untuk isi dompet.

Ancaman pandemi Covid-19 yang belum mereda ini juga tampaknya menghalau perawatan rutinmu. Termasuk perawatan rambut karena salon langgananmu harus tutup sebagaimana protokol kesehatan yang berlaku. Alhasil, kamu perlu mencari perawatan alternatif yang bisa dilakukan tanpa membuatmu keluar dari rumah. Banyak brand kemudian membuat produk inovasi yang mendukung perawatan rambut ini. Tapi, tidak semua produk cocok untuk rambutmu.

Menyadari hal tersebut, pihak Amazon telah melakukan pengamatan hingga menemukan salah satu produk yang dinilai dapat bekerja secara efektif untuk perawatan rambut berwarnamu.

Yuhuu, ucapkan selamat datang untuk Keracolor Clenditioner. Produk perawatan rambut 3-in-1 ini memiliki tiga fungsi sekaligus, di mana ia mampu membersihkan, mengondisikan, dan mewarnai rambut. Color-depositing conditioner ini memiliki formula non-berbusa yang menghilangkan kotoran dan penumpukan sekaligus menambah warna pada rambutmu di saat bersamaan. Ditambah dengan kandungan keratin di dalamnya, conditioner ini akan membuat rambut menjadi lebih halus, berkilau, dan menghilangkan rambut kusut. Kabar baiknya lagi, untuk kamu yang menyukai produk vegan, ini adalah produk yang tepat untukmu. Ia juga tidak mengandung paraben, sulfat, dan bahan berbahaya lainnya yang berpotensi membuat rambut kering.

Tak Perlu Ke Salon, Begini Cara Rawat Rambut Berwarna Tetap Sehat dan Tahan Lama
Foto: Amazon.com

Sebagaimana klaimnya, produk ini dinilai sangat cocok digunakan pada setiap warna rambut, dari platinum, brunette, hingga merah. Hal ini dibuktikan dengan perolehan 20.000 ulasan positif dari para pembeli di Amazon setelah menggunakan produk ini. Kebanyakan orang mengaku, pasca penggunaan produk ini, rambut mereka tampak lebih sehat, lembut, dan bercahaya seperti baru melakukan perawatan di salon.

Baca juga: Tips Perawatan Kulit dan Rambut Sehat untuk Para Pelancong

“Setelah melakukan transisi dari mewarnai rambut secara teratur ke membiarkannya menjadi perak, saya masih mengunjungi salon setiap enam minggu untuk toner agar tetap terlihat cerah. Saya mencoba produk ini, dan voila tidak perlu lagi ke salon! Produk ini bekerja paling baik pada rambut yang agak basah. Meski saat digunakan, ia tidak terlalu berbusa, tapi hasil akhirnya kamu bisa melihat rambutmu menjadi sangat bersih, warnanya jelas dan bercahaya, serta teksturnya menjadi halus seperti sutra,” ucap salah satu penulis ulasan di Amazon.

Komentar positif pun diajukan pengulas lain yang mengaku menemukan produk yang dapat mengatur tekstur rambutnya yang sangat kinky curly.

“Sebagai seorang perempuan kulit hitam, penting bagi saya untuk menemukan produk yang sesuai dengan tekstur rambut saya. Saat saya mencoba produk ini untuk memperbaiki warna rambut saya, voila, saya menemukan efek jahe dalam produk ini telah membuat rambut saya tampak lebih hidup dan segar, sehingga saya tidak perlu selalu mewarnai ulang rambut ini,” tulis salah satu pengulas dalam kolom komentar.

Tak Perlu Ke Salon, Begini Cara Rawat Rambut Berwarna Tetap Sehat dan Tahan Lama
Foto: Allure.com

Ketika mengaplikasikannya, jangan ragu untuk mengoleskan conditioner dalam jumlah yang cukup banyak pada rambut. Kemudian, sisir hingga merata, diamkan produk meresap selama 5 -25 menit atau beberapa jam sesuai kebutuhan. Untuk hasil yang lebih maksimal, banyak pengguna juga merekomendasikan untuk mengaplikasikan produk ini ketika rambut masih kering. Cara ini diyakini dapat mempertahankan warna rambut dari kepudaran hingga 10-15 kali keramas.

Hanya dengan membayar senilai $22 atau setara dengan Rp308 ribu, Keracolor Clenditioner dapat membantumu melakukan perawatan touch-ups rutinmu sebagaimana hasil stylist di rumah. Well, solusi alternatif yang menarik, bukan? Selain menghemat waktu dan tenaga, isi dompetmu juga bisa terselamatkan selama pandemi ini. So, selamat mencoba, Ladies.

 

Sumber: Shape

Must Read

Related Articles