today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Rekomendasi Toner yang Cocok untuk Kulit Kering

Nggak hanya dengan sabun pembersih, banyak cara yang bisa dilakukan oleh kebanyakan dari kita agar dapat membersihkan wajah secara maksimal. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan wajah secara maksimal ialah dengan penggunaan toner. Namun, penggunaan toner juga nggak boleh sembarangan, apalagi untuk jenis kulit wajah yang kering. Lalu, apa saja rekomendasi toner yang cocok digunakan untuk kulit kering? Berikut rekomendasi toner yang bisa kamu gunakan!

Baca juga: 5 Rekomendasi Rose Water Toner dengan Harga Terjangkau

5 Rekomendasi Rose Water Toner dengan Harga Terjangkau

1. Mustika Ratu Penyegar Sari Mawar

Foto: mustikaratu.com

Mustika Ratu Penyegar Sari Mawar atau Rose Face Toner merupakan salah satu produk toner yang dapat digunakan bagi kamu yang memiliki kulit kering. Toner yang mengandung aromatic essential rose oil dan vitamin A, E serta F ini cocok untuk kulit kering dan juga kulit sensitif nih, Ladies. Dengan toner ini, wajah kamu pun akan menjadi lebih cerah, segar dan lembab. FYI, produk ini juga sebenarnya sudah banyak digunakan sejak dulu oleh orang-orang Indonesia.

2. Evian Natural Mineral Water Facial Spray

Foto: evian.com

Biasanya, toner berbentuk cairan dan dimasukkan ke dalam kemasan botol, sedangkan Evian Natural Mineral Water Facial Spray ini merupakan toner yang dapat melembabkan kulit dan membuat kulit menjadi segar sepanjang hari dengan hanya menyemprotkan toner pada kulit wajahmu yang kering. Nggak hanya berfungsi untuk menyegarkan, produk ini juga bisa digunakan sebagai setting spray untuk membuat riasan wajah menjadi lebih tahan lama.

3. Mineral Botanica Brightening Toner

Foto: mineralbotanica.com

Toner yang cocok untuk kulit kering ini juga bisa kamu gunakan sebagai pembersih wajahmu lho, Ladies. Produk yang satu ini diklaim dapat mencerahkan kulit, mengangkat kotoran, memberikan kesegaran kulit tanpa membuat kulit menjadi kering, nih. Toner ini memang sangat direkomendasikan untuk kulit kering karena mencegah iritasi atau gatal pada kulit wajah yang kering dan menutrisi kulit wajahmu.

Baca juga: Penyebab Wajah Kusam dan Tips Mengatasinya

Penyebab Wajah Kusam Dan Tips Mengatasinya

So, kamu nggak perlu bingung lagi mencari produk toner yang cocok untuk kulit wajahmu yang kering. Ketiga rekomendasi toner di atas bisa menjadi salah satu pilihan untukmu, Ladies. Selamat memilih!

 

Sumber: bacaterus, Foto Cover: pixabay.com

Must Read

Related Articles