OUR NETWORK

Lipstik Matte Brand Lokal dengan Harga di Bawah 50 Ribu, Ada Apa Saja ya?

Lipstik matte banyak dipilih karena tidak belepotan dan enak saat dipakai. Maka dari itulah, lipstik jenis ini banyak dipilih. Bahkan sampai saat ini jenis matte juga banyak dipilih, salah satu keunggulannya adalah awet dan intens. Namun, sayangnya tidak sedikit lipstik matte memiliki harga yang cukup menguras kantong. Makanya, MeraMuda akan memberikan rekomendasi lipstik matte brand lokal dengan harga yang murah, di bawah Rp50 ribu, Ladies. Cekidot!

Baca juga: Tips Anti Bibir Kering dan Pecah-Pecah Meski Pakai Lipstick Matte Seharian

Fanbo Fantastic Matte Lipstick

Lipstik Matte Brand Lokal dengan Harga di Bawah 50 Ribu, Ada Apa Saja ya?
Foto: Instagram.com/ fanbocosmetics

Fanbo merupakan brand lipstik asal Tanah Air yang dikenal memberikan harga-harga terjangkau. Untuk seri Fantastic Matte ini, hanya dibanderol Rp29.000 saja. Tersedia dalam 10 shade warna yang berbeda, memberikan efek yang melembabkan di bibir. Siapa sangka ya harga terjangkau namun kualitas cukup memukau?

Purbasari Lipstick Color Matte

Lipstik Matte Brand Lokal dengan Harga di Bawah 50 Ribu, Ada Apa Saja ya?
Foto: Instagram.com/ purbasarimakeupid

Buat kamu yang suka dengan pilihan warna-warna nude, Purbasari Lipstick Color Matte in bisa diambil lho. Ada sekitar 15 shade berbeda yang bisa kamu pilih. Formulanya juga bisa melembabkan bibir. Banyak orang memberikan review yang positif mengenai brand satu ini. Siapa tahu kamu sedang berburu lipstik matte dengan harga terjangkau dengan kualitas unggulan, Purbasari bisa dipertimbangkan. Untuk harganya Rp35.000-an ya.

Pixy Lip Cream Matte

Lipstik Matte Brand Lokal dengan Harga di Bawah 50 Ribu, Ada Apa Saja ya?
Foto: Instagram.com/ pixycosmetics

Produk Pixy selama ini terkenal memiliki ketahanan yang cukup bagus. Untuk lipstik keluaran mereka, memiliki formula yang begitu ringan. Bahkan saat beberapa layer kemudian juga tidak akan menggumpal. Varian matte lainnya ada Pixy Matte in Love yang tak akan membuat bibirmu kering meskipun ini memberikan hasil matte. Untuk lip cream harganya Rp42.000. Sementara seri In Love dipatok Rp37.000. 

Emina Creamatte Lipstick

Lipstik Matte Brand Lokal dengan Harga di Bawah 50 Ribu, Ada Apa Saja ya?
Foto: Instagram.com/eminacosmetics

Brand lokal dengan kualitas unggulan datang dari Emina dengan Creamatte Lipstick. Pilihan warna yang ditawarkan oleh Emina juga cukup beragam. Bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing ya Ladies. Tidak hanya itu saja, teksturnya juga ringan ditambah dengan kandungan vitamin E di dalamnya. Membuat bibir lembab dan cantik seketika. Harganya Rp47.000, jadi bisa cantik meski budget pas-pasan bukan?

Wardah Lipstik Matte

Lipstik Matte Brand Lokal dengan Harga di Bawah 50 Ribu, Ada Apa Saja ya?
Foto: Instagram.com/wardahbeauty

Rekomendasi yang pertama datang dari brand halal asal Indonesia, Wardah. Untuk lipstik matte, mereka mengeluarkan Wardah Intense Matte Lipstick berupa stick dan satu lagi liquid. Untuk varian ini, Wardah memiliki 20 shade warna yang berbeda. Saat dipulaskan ke bibir, hasilnya akan intense, dan membuatnya terlihat cantik. Harganya juga begitu terjangkau, kamu bisa memboyongnya pulang dengan membayar mulai dari Rp48.500.

Baca juga: Fenty Beauty Merilis 10 Lipstick Matte Baru

Ladies yang sedang mencari lipstik matte brand lokal dengan harga murah, itulah rekomendasinya ya. Mana yang paling kamu favoritkan dari semua yang disebutkan?

 

Sumber: harga.info, instagram, tribunnews

Must Read

Related Articles