OUR NETWORK

Hati-hati Ladies, 8 Kebiasaan Ini Dapat Menghancurkan Hubunganmu

Pola komunikasi yang lancar dan kebebasan dalam mengekspresikan diri di depan pasangan tentunya menyenangkan, bukan? Hal ini tak pelak menjadi harapan banyak orang dalam menjalin hubungan, bahkan dipandang sebagai hubungan idaman. Semakin dekat hubungan dengan seseorang, kebiasaan diri pun sedikit demi sedikit akan terungkap pada pasangan. Namun, Ladies, tidak semua kebiasaan diri kita dapat diterima pasangan, loh, bahkan dapat membuat mereka memutuskan untuk pergi. So, untuk menghindari itu, berikut ini dilansir dari Bright Side, terdapat beberapa kebiasaan yang perlu kamu hindari ketika kamu bersama dengan pasanganmu, Ladies. Takutnya, kebiasaan ini dapat menghancurkan hubunganmu nantinya.

Baca juga: Mengelola Konflik dalam Sebuah Hubungan dengan Humor

1. Selalu Mengkritik Diri Sendiri

Tak jarang orang mengkritik dirinya sendiri, khususnya terkait dengan kekurangan pada penampilan tubuhnya. Hal yang bisa jadi sebenarnya tidak disadari atau tidak dipedulikan oleh pasanganmu, sebagaimana besarnya masalah ini bagimu. Satu dua kali mengajukan pertanyaan terkait penampilanmu pada pasanganmu dengan tujuan merefleksikan diri, masih dianggap wajar. Namun, jika kamu sudah sangat sering membicarakan kekurangan ini pada pasanganmu, ini akan menjadi jebakan baginya, dan hal ini berpotensi membuatnya semakin menjauh darimu. So, sebaiknya hindari kebiasaan ini, Ladies.

2. Sering Menghakimi Orang Lain

Well, meski tidak secara langsung menghakimi pasanganmu, kebiasaan ini dapat memberikan pengaruh negatif terhadap hubunganmu loh! Di saat mood salah satu orang sering terganggu, cepat atau lambat hal tersebut akan mengubah aliran hubungan. Pasalnya, mendengarkan rengekan seseorang sepanjang waktu dapat menjadi hal yang menjengkelkan.

3. Menjadi Pasangan Sempurna

Hati-hati Ladies, 8 Kebiasaan Ini Dapat Menghancurkan Hubunganmu
Foto: aroohatours.com

Meski berniat baik, namun, mencoba menjadi pasangan yang sempurna, lama kelamaan dapat berbalik menjadi perangkap bagi dirimu sendiri maupun pasanganmu. Pasalnya, untuk menjadi pasangan sempurna, kamu harus menunjukkan sisi terbaikmu sepanjang waktu, membuat dirimu terkekang karena tidak bisa berekspresi secara bebas, bahkan bisa memunculkan kebencian pada pasanganmu secara tidak sadar. So, daripada menggunakan topeng sebagai ‘pasangan sempurna’ di mata pasanganmu yang cenderung berupa kebohongan, akan lebih baik menjadi orang yang terbuka dan jujur namun tetap menjaga perasaan masing-masing dalam sebuah hubungan.

4. Mencari Celah Kebohongan Setiap Saat

Kecurigaan yang berlebihan dapat menyebabkan pasanganmu merasa lelah dan marah karena mereka merasa dirinya tidak dipercaya. Lama kelamaan, ia pun akan merasa ketidaknyamanan karena gerak-geriknya selalu diawasi. Sulit untuk menjalani hidup bersama orang yang tidak mempercayai dirinya dan selalu menuduh ia membohongi pasangannya tersebut. Hal ini tentunya, akan segera mengarah pada kehancuran dari hubungan itu sendiri.

5. Mengendalikan Segalanya

Salah satu hal penting yang perlu diingat dalam membangun sebuah hubungan ialah bahwa hubungan itu dibangun oleh dua individu, di mana, masing-masing merupakan individu yang memiliki kehidupannya masing-masing. Ketika kedua individu ini memutuskan untuk bersama, tidak berarti salah satunya dapat mengendalikan kehidupan yang lainnya. Dengan mengendalikan salah satu hidup, artinya orang tersebut tak hanya tidak mempercayai pasangannya, namun juga tidak menghargai pasangannya sebagai manusia, individu yang otonom yang memiliki kehidupannya sendiri.

6. Membandingkan Pasanganmu

Hati-hati Ladies, 8 Kebiasaan Ini Dapat Menghancurkan Hubunganmu
Foto: depositphotos.com

Sebenarnya, dibandingkan tidak mempercayai pasangannya, kebiasaan ini justru menunjukkan kurangnya kepercayaan diri seseorang terhadap diri mereka sendiri. Ia menunggu pasangannya memastikan dirinya telah memiliki segala hal yang sempurna. Akan tetapi, hal ini cepat atau lambat dapat membuat pasangan merasa bosan dan lelah, bahkan sakit hati karena segala yang dilakukannya dibandingkan dengan seseorang yang dapat melakukan hal yang sama dengan lebih sempurna. So, daripada membandingkan diri sendiri atau pasangan dengan orang lain untuk menjadi yang ‘sempurna’, lebih baik fokus pada apa yang dapat membahagiakan pasangan dan dirimu.

7. Memilih Kode Daripada Menyatakan Secara Langsung

Hubungan yang dibangun atas dasar saling memberi kode tidak akan berjalan dengan menyenangkan. Pasalnya, kedua belah pihak akan terus memberikan kode terkait keinginannya tanpa memberi tahu secara jelas apa yang sebenarnya dimaksud, sehingga tidak menutup kemungkinan kesalahpahaman akan sering terjadi. Sikap memberi kode tanpa menyatakan langsung dapat berarti ia tidak ingin mengambil tanggung jawab penuh atas apa yang ia utarakan, karena kata-kata tersebut akan dengan mudah dipatahkan dengan mengelak bahwa ia tidak bermaksud pada hal itu saat ia merasa terserang atas apa yang ia coba utarakan melalui kode tersebut. Jika kamu dan pasanganmu sering melakukan hal ini, jangan harap kalian akan selalu mengerti dan memahami maksud masing-masing, Ladies.

8. Mengungkit Kesalahan Masa Lalu

Ketika kamu terus mengingat dan mengungkit kesalahan yang telah dibicarakan sebelumnya, bukannya mengarah pada refleksi diri, melainkan hubungan kalian akan menghadapi keretakan. Masalah dianggap telah selesai ketika telah menemukan solusi saat itu dan sama-sama merasa telah selesai. Akan tetapi, ketika seseorang mengungkit masalah itu lagi di masa depan, maka, itu berarti masalah sebelumnya belum dianggap selesai dan hal ini akan berpengaruh buruk pada masa depan hubunganmu.

Baca juga: Tanda Kalau Masa Lalu Menghantui Hubunganmu Saat Ini

Nah, itu dia beberapa kebiasaan yang sebenarnya bisa berbahaya untuk hubungan kamu, Ladies.

 

Sumber: Brightside   Foto cover: news.wfu.edu

Must Read

Related Articles