Kulkas atau mesin pendingin merupakan jalan pintas untuk membuat makanan atau minuman tetap segar. Semua bahan makanan sepertinya jika memungkinkan dimasukkan akan ditempatkan ke dalamnya. Memang tidak bisa dipungkiri, kulkas membuat masa waktu beberapa makanan menjadi lebih panjang. Dengan begitu, meminimalisir pembuangan makanan dan pengeluaran tentunya.
Namun, ternyata, banyak lho jenis-jenis makanan yang dilarang untuk dimasukkan ke dalam kulkas. Dan selama ini tanpa kita ketahui, ada di kulkas tanpa kita ketahui efek buruknya. Yuk, cari tahu makanan apa saja yang dilarang masuk kulkas.
1. Pisang
Buah pisang, lebih baik tidak dimasukkan ke dalam kulkas karena memerlukan udara luar supaya bisa matang. Tapi jika kamu ingin pisang itu tetap hijau, silakan masukkan. Namun, jika pisang tersebut sudah mulai menghitam, akan menjadi lebih hitam dalam jangka waktu cepat. Lebih baik letakkan di udara terbuka, tempat yang kering. Untuk dapatkan waktu yang lama, bungkus bagian pangkal pisang dengan plastik.
2. Tomat
Jika disimpan di dalam kulkas, rasa dari tomat yang kaya dan tajam akan hilang. Maka dari itulah untuk mencegah rasanya jadi hambar, letakkan di suhu ruangan saja. Jauhkan dari kulkas.
3. Semangka
Jika menyimpannya dalam jangka waktu yang pendek, boleh saja meletakkan semangka di kulkas. Namun, jika terlalu lama di mesin pendingin akan membuat antioksidan di dalam semangka menghilang. Buahnya juga jadi tidak segar.
Baca juga: Benda Apa Saja yang Sebenarnya Bisa dan Tidak Bisa Disimpan di Kulkas?
4. Buah Alpukat
Seringkali buah alpukat dibeli setengah matang. Untuk membuatnya matang secara alami, letakkan di luar kulkas. Meletakkan di dalam kulkas akan memperlambat proses pematangan. Dan sudah banyak yang membuktikan, buah alpukat lebih enak disantap saat matang secara alami di tempat yang kering, di luar kulkas.
5. Bawang Putih
Bawang putih tidak cocok untuk dimasukkan ke kulkas. Temperatur udara yang dingin akan membuat bawang putih memiliki kecambah atau tumbuh. Maka dari itulah letakkan bawang putih di luar kulkas, di tempat yang terbuka di dalam keranjang atau wadah lainnya.
6. Terong
Terong merupakan sayuran yang peka terhadap suhu. Jika diletakkan ke dalam kulkas dalam jangka waktu yang lama bisa berbahaya. Suhu di bawah 10 derajat celcius bisa merusak tekstur terong. Lebih baik disimpan di suhu ruangan, dijauhkan dari buah dan sayur lainnya.
Masih banyak lagi jenis makanan lainnya yang tidak disarankan masuk kulkas. Termasuk bawang merah, kentang, mentimun dan lain-lain. Semoga informasi di atas membantumu ya.
Sumber: India Times