Pandemi corona ini berdampak banyak sekali ke berbagai aspek kehidupan. Tidak hanya menyangkut ekonomi saja, melainkan juga cara merekrut orang. Dahulu banyak perusahaan melakukan interview secara langsung, tapi sekarang sudah semakin banyak yang melakukan remote recruiting atau merekrut jarak jauh guna mengurangi penyebaran virus corona.
Pastinya, akan banyak penyesuaian yang dilakukan supaya remote recruiting yang dilakukan bisa berjalan dengan lancar dan mendapatkan kandidat yang tepat. Berikut ini beberapa tipsnya.
1. Pasang Lowongan di Platform Loker
Tips pertama yang bisa dilakukan adalah memasang pengumuman lowongan pekerjaan di platform-platform yang banyak dituju para pencari kerja. Misalnya saja LinkedIn, Indeed, Github, Kalibrr, Jobstreet, dan lain sebagainya. Dengan memasang iklan lowongan pekerjaan di berbagai media atau platform, akan semakin banyak orang yang mendaftar. Dengan begini akan banyak pilihan yang bisa diambil.
Jika takut hal tersebut malah memakan banyak waktu, bisa juga berbincang dengan karyawan yang jobdesk-nya kurang lebih sama dengan yang dicari. Tanyakan kepada mereka, dimana biasanya chit chat secara online dengan teman seprofesi. Website atau platform apa.
Atau bisa juga bertanya apakah mereka mengenal orang yang bekerja dengannya sebelumnya yang mungkin tertarik dengan pekerjaan tersebut. Dengan begini akan lebih mudah mendapatkan kandidat yang cocok.
Baca juga: Kemampuan yang Bisa Diasah Saat WFH, Kerja dari Rumah Skill Bisa Nambah
2. Beri Informasi Secara Lebih Terperinci
Jika masih belum mendapatkan kandidat yang tepat, perusahaan bisa melakukan cara klasik ini. Yakni, menuliskan lowongan dengan informasi yang lebih terperinci. Tulislah skill apa saja yang dibutuhkan, waktu kerja, apa-apa saja yang akan didapatkan, dan lain-lainnya. Dengan begini, tidak hanya mendapatkan kandidat yang banyak, namun setidaknya memenuhi kualifikasi yang diinginkan. Lalu lakukan tahap selanjutnya.
3. Kuasai Berbagai Teknologi Interview secara Online
Setelah mendapatkan beberapa kandidat yang dirasa siap untuk tahap selanjutnya, jangan lupa untuk belajar terlebih dahulu teknologi untuk interview online. Lakukan percobaan terlebih dahulu. Ada banyak aplikasi yang menjembatani interview online, dari Zoom, Google Class, dan lain sebagainya.
Baca juga: Inspirasi Ruang Kerja di Rumah dari Para Selebriti Hollywood
Instal berbagai aplikasi yang dibutuhkan. Tes kualitas video atau audio sebelum mulai. Berikan juga waktu kepada para kandidat untuk menyesuaikan diri saat interview online. Jika memungkinkan beritahu juga kisaran waktu yang dibutuhkan untuk online interview. Akan banyak kejadian yang tidak terduga sebelumnya, jadi bersiaplah.
Meski bukan hal yang baru lagi, masih banyak orang belum mengalami sendiri proses remote recruiting. Dalam konteksnya mungkin akan terlihat mudah, namun saat dilakukan akan banyak kendala yang terjadi. Jadi, semoga semuanya segera bisa beradaptasi dan mendapatkan pekerjaan sesuai dengan yang diharapkan.
Sumber: ideal, europelanguagejobs