OUR NETWORK

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones

Apa yang Ladies pikirkan saat mendengar nama Barbie?

Putih?

Tinggi?

Langsing?

Pirang?

Ya, ya, ya, sejak pertama kemunculannya hingga saat ini, boneka Barbie memang identik dengan sosok putih, tinggi, langsing, pirang yang hampir tidak nyata. Yahhh namanya juga boneka~

Eits, tunggu dulu Ladies, Barbie yang dulu bukanlah yang sekarang!

Tidak diragukan lagi, Barbie sudah menjadi salah satu boneka yang sangat dicintai oleh para penggemarnya. Bukan hanya anak-anak, orang dewasa pun banyak yang mengoleksi boneka Barbie. Ladies pasti pernah melihat beberapa sosok yang mengikuti gaya penampilan Barbie habis-habisan karena sangat terobsesi pada boneka keluaran Mattel tersebut. Namun, kini, Barbie sudah berevolusi loh. Jika sebelumnya anak-anak ingin menjadi seperti Barbie, kini Barbie justru merefleksikan sosok anak-anak penggemar Barbie. Yup, untuk menyoroti pentingnya keberagaman alias diversity, Mattel telah memperluas lini fashionista Barbie secara dramatis, termasuk ukuran, warna, dan abilities.

Baca juga: Keren! Barbie Tampil Hypebeast di Kolaborasi Barbie x Bape

Inilah yang dunia nantikan! Mattel bahkan meluncurkan Barbie dengan vitiligo! Tidak main-main, Mattel bahkan berdiskusi dengan dermatologis untuk bisa dengan akurat menggambarkan kondisi vitiligo. Wow!

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Untuk merepresentasikan kondisi medis bahkan lebih luas lagi, Mattel pun menciptakan boneka tanpa rambut. Ahh, so sweet

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Selama bertahun-tahun, Mattel telah menambahkan boneka baru ke lini Fashionista-nya. Saat ini, lini ini memiliki 176 variasi boneka. Saat ini, Mattel memiliki 9 body types, termasuk curvy, petite, dan tall, juga 35 skin tones, dan 94 hairstyles!

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Bahkan ada gaya rambut rainbow begini loh, Ladies!

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Bukan hanya Barbie yang mendapatkan varian gaya rambut. Boneka Ken pun, untuk pertama kalinya, diperkenalkan dalam rambut panjang.

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Warna kulit apa saja nih yang ditawarkan oleh Mattel? Ini dia di antaranya, dari yang paling pucat hingga paling deep!

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Rayakan Keberagaman, Mattel Rilis Barbie dalam 35 Skin Tones
Foto: boredpanda.com

Baca juga: Paduan Terbaik Highlighter dan Blush On untuk Semua Skin Tone

Tidak hanya itu, Mattel juga menawarkan boneka berkebutuhan khusus. Menurut Lisa McKnight, wakil presiden senior dan kepala global Barbie, keberagaman yang ditawarkan Barbie merupakan cara Mattel untuk terus berevolusi dalam merefleksikan dunia yang dilihat para penggemar Barbie. Dengan keberagaman ini, diharapkan para gadis penggemar Barbie dapat memahami perbedaan dan tumbuh di dalamnya. You go, girl!

Sumber: Bored Panda

Must Read

Related Articles