American Music Award 2019 kali ini memiliki arti lebih untuk Halsey. Soloist tersebut untuk pertama kalinya menerima penghargaan dari pagelaran bergengsi ini. Menariknya, dalam pidato penerimaan trofi, sang artis ternama justru menyindir Grammy dan juga Recording Academy.
Pada akhir pekan lalu, Halsey menerima penghargaan pertama kali di American Music Award 2019. Mega hits “Without Me” meraih trofi untuk kategori Favorite Song – Pop/Rock di ajang penghargaan yang sepenuhnya berdasarkan dari voting penggemar.
Ketika berada di atas panggung untuk menerima penghargaan, menariknya Halsey justru memberikan sindiran pada Recording Academy.
Seperti diketahui, Halsey menjadi salah satu penyanyi yang diangggap sangat layak mendapatkan nominasi di Grammy 2020. Walau pun sayangnya, ia tak mendapatkan nominasi tersebut.
.@halsey's "Without Me" is your #AMAs Favorite Song – Pop/Rock! pic.twitter.com/MlnW7XKOek
— American Music Awards (@AMAs) November 25, 2019
“Saya tumbuh menonton acara seperti ini,” kata Halsey. “Dan saya akan duduk di rumah dengan mata terbelalak dan menyaksikan para seniman mengenakan gaun indah dan pakaian yang bagus, seperti, berjalan menaiki tangga ke atas panggung dan mereka akan memegang penghargaan ini dan biasanya berlapis emas, berkilau, dan berbobot, ini, seperti, metafora, kan? Piala ini yang seharusnya menjadi semacam validasi untuk pekerjaan yang menghancurkan jiwa dan memilukan yang mereka masukkan ke dalam penulisan lagu dan membawanya ke kehidupan.”
Baca juga: Daftar Lengkap Nominasi dan Pemenang American Music Awards 2019
Dia melanjutkan, “Dan sejujurnya denganmu, aku benar-benar percaya dongeng itu. Saya percaya penghargaan ini. Ketika saya masih kecil, saya biasanya percaya bahwa penghargaan ini adalah validasi terakhir dan bahwa saya datang ke sini dan tertawa dan menangis dan penggemar saya di rumah akan bersukacita karena kami menyelesaikan hal ini bersama-sama. Tetapi kenyataannya adalah bahwa saya sekarang lebih tua dan saya juga seorang seniman dan tampaknya saya baik-baik saja. Tetapi sebagian besar dari penghargaan ini benar-benar tidak seperti apa yang tampak sama sekali. Tapi itu tidak apa-apa karena saya ada di sini sekarang dan saya sangat berterima kasih kepada AMA karena mereka merupakan acara penghargaan pilihan penggemar terbesar di dunia.”
Sebelumnya penonton sedikit dibuat bingung dengan pidatonya ini yang menyindir ajang penghargaan, sesaat setelah dirinya menang. Tak itu saja, sebelumnya pun melalui Twitter, Halsey menyindir Grammy dengan menulis, “Tolong jangan sia-siakan kemarahan atau frustrasi Anda. Saya melihat banyak dari Anda kesal. Tentu saja aku juga sedih. Tapi itu tidak penting. Aku di sini. Dan semuanya akan tetap sama persis dan tanpa itu pun, lagu “Without Me” tetaplah lagu yang yang bermakna dan memecahkan rekor.”
Setuju dengan sindiran Halsey pada Grammy dan Recording Academy ini?
Sumber: Cosmopolitan.com