Penantian panjang para penggemar film horor It akan segera berakhir. Pasalnya, sekuelnya yang diberi judul It: Chapter Two sudah merilis teaser-nya pada Jumat (10/5/2019), dini hari waktu Indonesia. Teaser film ini memiliki durasi kurang lebih tiga menit dan dimulai dengan adegan Beverly Marsh dewasa yang diperankan oleh Jessica Chastain kembali mengunjungi rumah masa kecilnya di Kota Derry.
Rumah tersebut menjadi saksi bisu ketika dahulu Beverly mengalami kekerasan fisik dan seksual oleh ayahnya sendiri. Saat ini rumah tersebut dihuni oleh wanita tua bernama Mrs. Kersh. Saat berkeliling rumah tersebut, Beverly awalnya disambut dengan teh dan cookies.
Namun, suasana berubah saat Mrs Kers terlihat tidak beres sampai dengan sejumlah luka yang dimiliki Mrs. Kersh yang membuat Beverly merasa ingin segera pergi. Namun, ia tertahan dengan berbagai kenangan buruknya. Adegan terakhir adalah kembalinya The Losers’ Club ke Kota Derry. Misi mereka bukan untuk bernostalgia, melainkan berhadapan dengan Pennywise.
Waktu Tayang dan Pemeran It: Chapter Two
Film It: Chapter Two ini masih diangkat dari novel It karangan Stephen King. Film pertamanya diadaptasi dari separuh pertama buku ini, Ladies. Film ini digarap kembali oleh Andy Muschietti dan sebagai penulisnya ada Gary Dauberman. Film ini, sudah diumumkan oleh Warner Bross akan ditayangkan pada 6 September 2019. Selain para pemeran anak-anak di film sebelumnya, ada beberapa nama besar yang akan bergabung juga d film ini sebagai pemeran Losers’ Club versi dewasa. Ada Andy Bean yang akan memerankan Stan Uris, Jay Ryan sebagai Ben Hanscom, serta Bill Hader sebagai Richie Tozier, dan James McAvoy sebagai Bill Denbrough.
Baca juga: Memasuki Tahap Produksi, Ini Dia Cast Film ‘It: Chapter Two’
Jalan Cerita It: Chapter Two Sejauh Ini
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, film It ini disadur dari novel Stephen King pada tahun 1986 dengan dua timeline yang berbeda. Pertama, merupakan 7 orang anak di tahun 1950-an, dan lainnya di grup yang sama pada tahun 1980-an. Bab 1 memisahkan narasi kisah anak-anak di Derry, Maine yang menyebut diri mereka sebagai Losers Club yang menemukan entitas jahat bernama Pennywise, badut penari yang jahat dan suka memangsa anak-anak.
Pada akhir bagian pertama novel dan filmnya, anak-anak ini melacak Pennywise ke sarangnya dan menyelamatkan Beverly dan (mereka pikir) sudah mengalahkannya. Namun, ternyata Pennywise masih ada. Anak-anak kemudian bersumpah darah akan kembali jika kejahatan kembali terjadi. Dan di bagian kedua nanti, mereka akan kembali berhadapan dengan Pennywise, yang kejam.
Baca juga: Vampire Nail Art, Tren Model Kuku Hits 2017
Buat kamu penggemar horor, film It: Chapter Two ini akan membuat adrenalinmu kembali terpacu. Rasa takut, penasaran, dan nanar, akan menjadi satu saat menyaksikannya. Bagaimana Pennywise pada akhirnya akan dikalahkan? Kita tunggu tanggal mainnya pada September 2019 ini ya.
Sumber: digitalspy, tirto