OUR NETWORK

Perhatian! Cuci Antingmu Setidaknya Sebanyak Ini Menurut Ahli Dermatologis

Hayo ngaku ada berapa banyak anting yang kamu punya di rumah, Ladies? Kapan terakhir kali kamu cuci antingmu? Nah, ternyata penting untuk membersihkan anting kamu secara berkala nih. Penasaran alasannya kenapa dan bagaimana cara membersihkannya? Scroll ke bawah ya!

Mengapa Perlu Membersihkan Anting?

Menurut Dr. K Roxanne Grawe, memang tidak ada masalah medis serius dari anting yang sering kamu pakai namun jarang kamu bersihkan, tapi tetap penting untuk membersihkannya secara berkala. Alasannya, kulit secara alami menghasilkan sel kulit mati, hal ini juga berlaku untuk kulit di sekitar tindikan kamu. Jika kamu selalu memakai anting dan tidak pernah dilepas, tentu saja akan terjadi penumpukan sel kulit mati di sana. 

Perhatian! Cuci Antingmu Setidaknya Sebanyak Ini Menurut Ahli Dermatologis
Foto: pexels.com

Penumpukan sel kulit mati tidak menyebabkan infeksi, namun akan muncul seperti lendir dan penampakannya cukup menjijikkan lho, Ladies. Selain itu, jika kamu memakai anting terlalu lama, “ear cheese” dapat muncul. Ear cheese membuat telinga kamu berbau seperti keju yang bau. Iyuh banget kan, Ladies!

Mengapa hal ini terjadi? Alasannya adalah karena telinga memiliki lingkungan yang hangat sehingga minyak, sel mati, serta bakteri tumbuh dengan baik. Jadi jika kamu tidak membersihkannya anting secara teratur, bau, dan lendir di telingamu akan semakin buruk. Kamu pun perlu membersihkan belakang telinga kamu secara berkala untuk membersihkan penumpukan bakteri, minyak, dan sel kulit mati tadi.

Baca juga: Inspirasi Tren Terbaru Mutiara sebagai Perhiasan Sehari-hari

Cara Membersihkan Anting

Perhatian! Cuci Antingmu Setidaknya Sebanyak Ini Menurut Ahli Dermatologis
Foto: pexels.com

Cara untuk membersihkannya, menurut Dermatologis Shari Sperling, cukup dengan air hangat dan sabun, alcohol swab, atau pembersih perhiasan pada umumnya. Biarkan anting kering sejenak lalu bisa kamu pakai kembali. Lakukan hal tersebut 1 minggu sekali. Menurut Dr. Grawe, proses pembersihan ini terutama untuk menghilangkan penumpukan sel kulit mati di anting. 

Jika telinga masih berbau atau berlendir setelah kamu membersihkan anting, alangkah baiknya untuk tidak memakai anting terlebih dahulu untuk sementara waktu. Tapi tetap perhatikan ya, jika kamu terlalu lama tidak memakai anting, lubang tindikan kamu akan menutup. Bakal PR lagi kan untuk melakukan tindik lagi. Nah, jadi mulai cuci anting kamu secara berkala ya, Ladies!

 

Sumber: Well+Good

Must Read

Related Articles