OUR NETWORK

Palette by Pak, Kemas Skincare Anti Tumpah dan Praktis saat Traveling

Saat traveling, hal yang cukup menjadi PR adalah cara mengemas barang dengan rapi, anti tumpah, dan praktis. Terutama jika menyangkut kosmetik. Karena bisa dibilang, kosmetik terutama skincare merupakan hal yang sangat penting untuk dibawa. Jangan sampai karena traveling wajah jadi tidak terawat. Benar begitu kan, Ladies?

Buat kamu yang selama ini sudah berkali-kali melakukan traveling, pastinya tahu dengan betul ada peraturan berapa sajakah cairan yang bisa dibawa. Maka dari itulah, jangan sampai berlebihan dan membuat skincare yang dibawa menambah biaya. Buat kamu yang nggak mau ribet, ada produk yang bulan lalu baru rilis dan membuat kamu pencinta skincare plus traveling jadi lebih dimudahkan. Namanya adalah Palette by Pak yang menawarkan packing praktis dan anti tumpah.

Palette by Pak, Kemas Skincare Anti Tumpah dan Praktis saat Traveling
Foto: palettebypak.com

Dengan mengusung tagline “For all your goop, glop, and glam” produk satu ini akan membantumu berkemas dengan lebih mudah.

Baik itu skincare berbentuk krim, minyak, powder, semuanya bisa dengan mudah dikemas. Kamu sudah tidak perlu takut lagi kelebihan ukuran karena sudah didesain sedemikian rupa.

Baca juga: Supaya Solo Trip-mu Makin Asyik, Jangan Lupa Bawa 7 Barang Ini

Palette ini memiliki 5 cup kecil yang bisa kamu pakai untuk diisi foundation, bedak, SPF, toner, dan masih banyak lagi yang lainnya. Setelah produk ini digunakan, kamu bisa membersihkannya dengan mudah. Oh iya satu hal lagi, tempat ini juga didesain khusus supaya kosmetik bisa diambil dengan mudah, bahkan sampai tetes terakhir.

Dengan palet ini kamu akan mendapatkan liburan yang lebih mudah. Bentuknya juga cantik dan travel friendly, kamu tidak akan kecewa. Tidak terlalu besar untuk dimasukkan ke dalam tas, intinya pas aja untuk dibawa kemana-mana tanpa khawatir tumpah. Dan untuk tambahannya, kamu nggak akan bingung-bingung ukurannya kelebihan saat melewati security di bandara.

Tertarik dengan palet ini? kamu bisa memboyongnya pulang dengan membayar $39 atau sekitar Rp500 ribuan.

 

Sumber: Byrdie.com 

Must Read

Related Articles