OUR NETWORK

Awet Muda dengan Diet Collagen, Ini yang Perlu Kamu Tahu

Dari berbagai produk dan metode anti-aging yang ada di tengah masyarakat, satu hal yang paling diyakini dapat mengatasi tanda-tanda penuaan ialah produksi kolagen. Dalam hal ini, kolagen membantu mengencangkan dan meningkatkan elastisitas kulit, sehingga kulit tampak awet muda.

Kolagen sendiri merupakan protein struktural utama pada kulit dan jaringan ikat manusia serta hewan yang membentuk sekitar 30 persen protein di dalam tubuh manusia. Ia terbentuk dari 19 asam amino, seperti glisin, prolin, hidroksiprolin, lisin, dan arginin. Dengan setidaknya 29 jenis kolagen, manusia dikategorikan memiliki kolagen pada tipe I-III. Kolagen tipe I terdapat di kulit, tendon, pembuluh darah, organ, dan tulang. Pada tipe II, kolagen berada di tulang rawan, dan tipe III di serat retikuler (serat bercabang tipis di jaringan ikat).

Tubuh manusia sebenarnya selalu memproduksi kolagen sendiri, loh! Tapi, sayangnya, seiring bertambahnya usia, kemampuan tubuh memproduksi kolagen semakin menurun. Untuk menjaga jumlahnya tetap seimbang di dalam tubuh, kamu perlu bantuan asupan kolagen dari luar.

Awet Muda dengan Diet Collagen, Ini yang Perlu Kamu Tahu 31 Januari
Foto: thebeautyholic.com

Salah satunya melalui suntikan. Collagen/fat injectable fillers atau soft-tissue augmentation, merupakan prosedur bedah plastik kosmetik yang dilakukan untuk memperbaiki kerutan, cekungan pada kulit, dan/atau scarring. Prosedur ini dilakukan dengan cara menyuntikkan zat kolagen/lemak ke dalam kulit untuk membuatnya plump atau mengisi area yang dirawat.

Baca juga: Kenalan dengan Collagen Diet dan Manfaatnya

Tapi, untuk kamu yang lebih suka dengan cara alami, kamu bisa merangsang produksi kolagen dalam tubuh melalui asupan makanan, yakni dengan diet kolagen. Fokus diet ini ialah menghindari makanan yang terlalu banyak gula serta karbohidrat olahan. Tak lupa meningkatkan asupan makanan tinggi kolagen. Cara ini dapat membantumu mengelola keremajaan, energi, serta kecantikanmu, loh! Berikut ini beberapa rekomendasi makanan yang dapat merangsang produksi kolagen dalam tubuh yang bisa kamu masukkan dalam rencana dietmu.

Awet Muda dengan Diet Collagen, Ini yang Perlu Kamu Tahu 31 Januari
Foto: freepik.com

Telur

Putih telur mengandung prolin yang tinggi, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, ini merupakan salah satu asam amino yang diperlukan untuk memproduksi kolagen.

Citrus fruit

Vitamin C berperan besar dalam memproduksi pro-kolagen, prekursor tubuh untuk kolagen. Oleh karena itu, asupan citrus fruit sangat penting. Adapun citrus fruit yang dimaksud diantaranya jeruk, jeruk bali, lemon, dan jeruk nipis. Jangan lupa untuk mengonsumsi satu setiap hari, ya.

Bawang putih

Tidak sebatas bumbu dalam masakan, bawang putih diyakini dapat meningkatkan produksi kolagen. Banyak studi telah membuktikan bahwa bawang putih kaya akan sulfur, di mana, kandungan ini merupakan trace mineral yang dapat membantu mensistesis dan mencegah kerusakan kolagen dalam tubuh.

Awet Muda dengan Diet Collagen, Ini yang Perlu Kamu Tahu 31 Januari
Foto: mybalancemeals.com

Sayuran hijau

Tak aneh bila sayuran hijau telah menjadi bagian dari diet sehat. Tapi ternyata, sayuran ini tidak hanya membuat tubuh sehat, tetapi juga dapat meningkatkan kecantikan. Beberapa studi menemukan, klorofil yang memberikan warna pada sayuran hijau ini juga memiliki kemampuan untuk meningkatkan prekursor kolagen di kulit. Selain itu, kandungan antioksidannya yang tinggi juga sangat baik bagi kesehatan kulit.

Baca juga: Enak, Segar, dan Menyehatkan! Ini 7 Manfaat Green Smoothies

Makanan bebas gula dan rendah karbohidrat

Makanan yang kaya akan gluten diketahui tidak hanya membuat berat badan naik, tetapi juga membuatmu terlihat lebih tua dari sebelumnya. Jadi, sebaiknya kamu menghindari mengonsumsi banyak roti, pasta, dan makanan kaya gluten lainnya. Begitu pula makanan dengan kandungan gula yang tinggi. Makanan jenis ini dapat menyebabkan peradangan dan merusak kolagen secara signifikan.

Selain mengonsumsi makanan di atas, tak lupa kamu perlu mendampingi asupanmu dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayuran yang kaya vitamin serta mineral, ya Ladies. Khususnya yang mengandung zinc, vitamin C, dan copper. Ketiga nutrisi itu dapat membantu meningkatkan produksi kolagen. So, dengan diet kolagen ini, kamu tidak hanya memperoleh tubuh yang sehat, tetapi juga kulit yang kencang dan cantik. Selamat mencoba, Ladies!

 

Sumber: Blackdoctor, Alodokter

Must Read

Related Articles