Pernah nggak sih Ladies bertanya-tanya, kenapa ya skincare-ku kok kayaknya nggak memberikan efek berarti pada kulitku? Atau justru, skincare-mu membuat kondisi kulit menjadi lebih buruk darpada sebelumnya? Jika iya, sebaiknya Ladies evaluasi skincare regime-mu sekarang Ladies. Biasanya sihhhh jika kondisi kulitmu jadi lebih buruk dari sebelumnya, berarti kamu melakukan salah satu atau beberapa kesalahan ini. Apa saja? Keep scrolling ya!
1. Over eksfoliasi
Yes yes yes, kita semua tahu bahwa eksfoliasi memang penting untuk kulit, tetapiiii mengelupas kulit secara berlebihan pun tidak diperbolehkan loh Ladies. Proses eksfoliasi dimaksudkan untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dari permukaan kulit. Melakukan eksfoliasi secara berlebihan justru akan menghilangkan lapisan sel pelindung yang menjaga dan mempertahankan kelembapan kulit. Over eksfoliasi ini dapat menyebabkan dehidrasi, peradangan, penuaan dini, flaking, iritasi, sensitivitas, hingga hiperpigmentasi. Iyuwh, ngeri semua ya Ladies.
Solusinya adalah cukup melakukan eksfoliasi sebanyak 2-3 kali seminggu. Chemical peeling adalah peeling terbaik yang cocok bagi jenis kulit apa saja. Hindari penggunaan produk scrub yang kasar agar kulitmu tidak mengalami iritasi dari gesekannya.
2. Menggunakan retinol di siang hari
Retinol adalah kandungan bintang lima yang dapat menangkal penuaan dini pada kulit. Akan tetapi retinol pun memiliki efek samping loh, Ladies. Retinol dapat meningkatkan kepekaan kulit terhadap sinar matahari. Bukan hanya menyebabkan iritasi, kinerja retinol pun jadi tidak efektif apabila terkena sinar UV. Jadi pastikan kamu hanya menggunakan retinol pada malam hari agar khasiatnya, yaitu memperbaiki, meremajakan, dan memulihkan kondisi kulit, dapat kamu raih dengan optimal.
3. Mencampur bahan aktif yang tidak kompatibel.
Campur sari skincare memang lazim kita lakukan demi meningkatkan potensinya. Akan tetapiiiii ada juga kandungan aktif yang tidak ditakdirkan satu sama lain, seperti AHA dengan retinoid, vitamin C dengan retnoid, asam salisilat dengan retinoid, dan masih banyak lagi. Formula ini dapat meniadakan efek satu sama lain, atau bahkan menyebabkan kerusakan kulit. Hiiiii ngeri kan!
Untuk menghindarinya, Ladies bisa mencari tahu bahan apa saja yang dapat dicampurkan dan tidak. Selain itu Ladies juga bisa menggunakan satu per satu kandungan aktif secara bergantian saat siang dan malam.
4. Tidak me-layering produk dengan tepat
Untuk dapat menuai khasiat dari produk dengan optimal, Ladies harus tahu bagaimana cara layering-nya. Serum harus digunakan sebelum pelembap karena serum memiliki konsistensi yang lebih encer dan tidak akan mampu menembus pelembap untuk dapat meresap ke dalam kulit. Toner harus digunakan sebelum oil producst, apapun itu. Aplikasikan sunscreen di akhir rangkaian perawatan kulit pagi hari. Intinya selalu aplikasikan produk dari yang lebih encer terlebih dahulu ya Ladies.
Misalnya untuk skincare pagi: pembersih -> toner -> serum -> krim mata -> perawatan noda -> pelembap -> minyak wajah -> tabir surya.
Skincare malam hari: pembersih -> toner -> serum -> krim mata -> perawatan noda -> pelembab -> retinol -> minyak wajah.
5. Mengandalkan makeup wipes
Tisu basah pembersih makeup memang praktis, ringkas, dan mudah dibawa ke mana saja. Sayangnya tisu ini sama sekali tidak membersihkan pori-pori. Makeup wipes hanya melunturkan riasan pada wajah. Lebih buruknya lagi, makeup wipes dapat menghilangkan minyak alami serta lapisan pelindung kulit yang akhirnya akan menyebabkan kekeringan pada kulit. Bukan hanya itu, gesekan berulang saat mengaplikasikan makeup wipes juga dapat menyebabkan peradangan loh.
Sebaiknya Ladies tetap stick to double cleansing, yaitu micellar water/ makeup remover/cleansing oil dan facial wash. Pastikan produk yang kamu gunakan bebas alkohol dan hal-hal yang memicu alergimu, Ladies!
Siap memperbaiki kesalahanmu, Ladies? Mulai dari sekarang yuk!
Sumber: bebeautiful.in