OUR NETWORK

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022

Menurut banyak pengamat, 2022 akan menjadi tahun dimana kebebasan berekspresi meningkat naik nih, Ladies. Karena itu nggak heran kalau tren tindik juga menjadi beragam sesuai dengan kepribadian setiap individu. Secara umum, ada 12 tindikan nih yang akan populer di tahun 2022 ini. Yuk di scroll ke bawah, Ladies!

1. Asimetris

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Kalau sebelumnya tindikan telinga sebelah kanan harus sama dengan yang sebelah kiri, tren 2022 justru sebaliknya nih, Ladies. Karena itu disebut asimetris karena tindikan di masing-masing telinga berbeda, sesuai dengan keinginan kamu!

2. Mix and Match

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Kalau sebelumnya tindikan hanya terpaku akan satu jenis perhiasan, sekarang makin banyak nih perhiasan untuk tindikan yang bisa kamu pilih sesukamu. Ada yang berupa diamond stud, gemstone, gantung, loop, dan berbagai macam lainnya.

3. Stacked Lobe

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Salah satu tindikan tradisional dan banyak dipakai pemula. Tindikan ini tergolong sederhana yakni hanya menambah 1 tindikan di atas tindikan anting biasa. Tergolong sederhana tapi saat dipakai terlihat keren juga nih, Ladies.

4. Industrial Bars

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Berbentuk seperti tongkat panjang yang menembus telinga. Tindik satu ini populer di tahun 90-an dan dipopulerkan lagi oleh Kourtney Kardashian. 

5. Snakebites

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Snakebites dipopulerkan di tahun 2019 oleh Kaia Gerber. Bentuk tindikan ini yakni dua tindikan yang saling berdekatan, mirip seperti gigitan ular ya, Ladies. Bisa dilakukan di tengah ataupun di bagian conch telinga.

Baca juga: Inspirasi Tren Terbaru Mutiara sebagai Perhiasan Sehari-hari

6. Flat Helix

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Flat helix yakni tindinkan yang terletak di bagian tulang rawan atas telinga. Tindikan ini cukup umum dan akan kembali populer di tahun 2022. 

7. Trilogy

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Seperti namanya, trilogy adalah tiga tindikan yang berurutan. Kamu bisa mix and match sendiri untuk perhiasannya nih, Ladies. Bisa dari anting gantung, ataupun studs kecil.

8. Konstelasi

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Sama seperti namanya, tindikan ini berupa beberapa tindikan di telinga yang membentuk konstelasi bintang. Cocok bagi mereka yang punya telinga datar dan dapat dilakukan dimana saja asal tempatnya memadai nih, Ladies.

9. Septurn

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Tindik septum atau tindik hidung akan memiliki lebih banyak varian nih ke depannya. Beberapa akan terlihat dan beberapa dapat dibuat menjadi tidak terlihat. 

10. Conch

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Tindikan conch terletak agak ke dalam telinga dan mulai naik pamornya akhir-akhir ini. Ada banyak pilihan perhiasan untuk conch, kamu bisa memilih perhiasan kecil atau besar sesuai personality kamu.

11. Double Helix

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Salah satu tindikan yang bisa dipakai hampir di semua orang yakni double helix akan banyak dipakai juga di tahun 2022 ini. Banyak yang mengkombinasikannya dengan hoops dan studs.

12. Ear Cuffs

12 Tren Gaya Tindikan di Tahun 2022
Foto: instagram.com

Bagi kamu yang ingin aksesoris seperti tindikan tapi tidak mau ditusuk, ear cuffs pilihannya, Ladies. Tren ear cuffs yang populer yakni double ear cuff atau ear cuff yang dipakai susun dua.

Cukup banyak kan pilihan gaya tindikan di tahun 2022 ini. Ada yang masuk bucket list kamu nggak, Ladies?

 

Sumber: Bustle

Must Read

Related Articles