OUR NETWORK

Tips Move On dari Cinta Tak Terbalas

Sebagaimana yang kita ketahui, cinta itu adalah perasaan yang dirasakan dua individu kepada satu sama lain. Perasaan tersebut akan bertumbuh besar seiring dengan pertukaran respon positif dari kedua belah pihak. Akan tetapi, jika salah satunya berhenti memberikan respon atau bahkan tidak memberi respon sama sekali, perasaan tersebut kemungkinan besar akan mati. Tentu dalam proses matinya cinta tersebut, bukanlah hal yang mudah. Salah satu individu yang masih memiliki perasaan tersebut akan merasakan sakit yang dapat berdampak luka bagi individu tersebut, bisa hanya luka ringan yang mudah disembuhkan, atau luka yang mendalam hingga depresi. Well, jangan sampai kamu mengalami tahap kronis ya, Ladies. So, jika kamu saat ini tengah mengalami hal ini, kamu perlu melakukan beberapa cara berikut agar bisa move on dari cinta tak terbalasmu dan menciptakan kebahagiaanmu, Ladies. Simak, yuk!

Baca juga: 3 Cara Mudah Move On!

Berduka

Meski tampak suram, berduka merupakan langkah penting yang perlu kamu lakukan ketika patah hati, loh! Hal ini dapat membantumu mengeluarkan semua perasaan sakit yang selama ini mungkin kamu sembunyikan. Langkah ini juga dapat membantumu menyadari bahwa semuanya telah usai dan mendorongmu untuk memikirkan jalan keluar dari situasimu itu. Berpura-pura kuat atau tidak berduka hanya akan menumpuk emosimu yang dapat berpotensi menciptakan masalah lainnya.

Pengalihan

Pengalihan perhatian terhadap hal lain merupakan salah satu kunci penting ketika move on. Ketika kamu mencintai seseorang, pada umumnya kamu akan mencari cara untuk bisa terus bersamanya. Namun, jika cintamu tak terbalas, kecil kemungkinan kamu akan mendapatkan respon dari dirinya, bahkan mungkin tidak ada, dan itu akan membuat perasaanmu semakin sakit nantinya. So, cari pengalihan. Mulai memfokuskan diri pada sesuatu yang penting untukmu. Alihkan pikiran dan perasaanmu dan kamu akan bisa move on pada akhirnya.

Tips Move On dari Cinta Tak Terbalas
Foto: pexels.com

Hadapi Kenyataan

Ketika kamu patah hati, melarikan diri bukanlah langkah yang baik, justru dengan menghadapi kenyataan tersebut, kamu bisa melanjutkan hidupmu dengan lebih baik. Memang prosesnya bukanlah hal yang mudah, apalagi ketika kamu sudah mengharapkan bahwa suatu hari nanti orang yang kamu cintai akan membalas cintamu dan hubungan kalian akan berjalan dengan baik dan membahagiakan. Akan tetapi, semakin tenggelam dalam dunia mimpimu, semakin kamu mendorong dirimu jauh dari kenyataan yang akan berakibat membuat perasaanmu semakin sakit. So, hadapi kenyataan bahwa hal tersebut tidak akan terjadi diantara kalian. Lebih cepat kamu menyadarinya, lebih baik untuk perasaanmu.

Berhenti Mencari Tahu Tentang Dirinya

Salah satu cara untuk menghapus rasa sakit dari cinta yang tak terbalas ialah berhenti mencari tahu tentang dirinya. Ketika kamu jatuh cinta, tentunya kamu ingin mengetahui berbagai macam hal tentang dirinya. Namun, ketika cintamu tak terbalas, informasi mengenai dirinya justru akan membuat dirimu semakin merasa sakit. Oleh karena itu, dengan menghentikan penggalian informasi mengenai dirinya merupakan langkah penting untuk mengingatkan dirimu bahwa ia tidak akan membalas cintamu.

Tips Move On dari Cinta Tak Terbalas
Foto: kentuckyfertility.com

Berkomunikasi dengan Teman dan Keluarga

Pendapat dari orang ketiga selalu menjadi bagian penting untuk menata pikiran dan perasaan ketika patah hati. Mereka akan membantumu melihat situasi dan menjawab pertanyaanmu mengenai ‘dapatkah cintamu terbalas?’ Berkomunikasi dengan teman dan anggota keluarga mengenai perasaanmu akan membantumu menghadapi situasi tersebut dengan cara yang jauh lebih baik.

Cintai Dirimu Sendiri

Ketika kita mulai mencintai diri kita sendiri, kita akan mulai merasa lebih baik. Langkah ini penting dilakukan karena seringkali ketika kita mengalami cinta yang tak terbalas, kita akan mengabaikan diri kita sendiri. So, alihkan perhatianmu darinya pada dirimu. Manjakan dirimu sendiri, dan jadikan, love yourself sebagai motomu mulai hari ini, Ladies.

Nah, dengan mengikuti beberapa tips ini, kamu tidak hanya bisa move on dari cinta tak terbalasmu, tetapi juga kamu bisa menjadikan pengalaman cintamu untuk meningkatkan kualitas diri dan rasa cinta dan perhatian pada dirimu sendiri, Ladies. Selamat mencoba!

Sumber: marriage   Foto cover: pexels.com

Must Read

Related Articles