OUR NETWORK

Tips Membersihkan Kulkas, Anti Ribet dan Mudah Dipraktikkan

Membersihkan kulkas atau lemarin pendingin memang gampang-gampang-susah Ladies. Gampang bagi mereka yang tahu triknya dan susah bagi mereka yang belum mengetahuinya. Dan membersihkan kulkas ini merupakan hal yang sangat penting, supaya bahan makanan yang kamu simpan bisa tetap segar dan higienis. Berikut ini ada tips membersihkan kulkas lebih mudah dari Kristen Horton dan Becky Rapinchuck, creator dari situs Clean Mama. Yuk, kita simak bersama tipsnya!

Baca juga: 10 Makanan yang Sebaiknya Tidak Disimpan di Dalam Kulkas

Bersihkan Seminggu Sekali Saat Pasokan Habis atau Menipis

Tips Membersihkan Kulkas, Anti Ribet dan Mudah Dipraktikkan
Foto: zooper.com

Saat akhir pekan pasokan habis ataupun menipis, cepat-cepatlah membersihkannya sebelum mengisi dengan yang baru. Rapinchuck menyebutkan hal ini akan memudahkan pekerjaanmu membersihkan kulkas karena kulkas sudah lebih kosong dari biasanya. Jika melakukan hal ini secara rutin, kamu tidak perlu melakukan pembersihan secara mendalam atau kesusahan. Jadi kesimpulannya, semakin sering kamu membersihkan kulkas atau hal lainnya, akan makin ringan pula pekerjaan yang dilakukan. Tak perlu membersihkan terlalu rumit dan lama, tipis-tipis saja~

Gunakan Cairan Pembersih yang Simpel Saja

Untuk memudahkan proses pembersihan, gunakan cairan pembersih yang sederhana saja. Misalnya saja campuran air dan sabun pencuci piring. Lap dengan menggunakan handuk. Jadi saat nanti benar-benar melakukan pembersihan total, kamu bisa menggunakan formula yang lebih berat. Supaya tidak malas juga untuk membersihkan secara mingguan.

Pakai Formula Pembersih Lebih Berat Saat Deep Clean

Tips Membersihkan Kulkas, Anti Ribet dan Mudah Dipraktikkan
Foto: rent.com

Untuk pembersihan yang lebih mendalam atau deep clean, kamu memerlukan beberapa produk yang berbeda. Horton mengandalkan pembersih dengan pemutih di dalamnya, untuk mengeluarkan aroma-aroma tidak sedap dari kulkas. Dia juga memanfaatkan pembersih kaca untuk membersihkan rak kaca dan laci. Kamu juga memerlukan satu atau dua serbet bersih untuk menyeka semuanya.

Keluarkan Semuanya dari Dalam Lemari

Selanjutnya adalah mengeluarkan semua yang ada di dalam kulkas ketika akan membersihkan. Matikan aliran listrik, pindahkan semua stok bahan makananmu, sebelum mulai bersih-bersih. Bahkan jika semua persediaan kosong, ambil bahan seperti halnya bumbu atau yang lainnya untuk bisa membersihkan dengan lebih mudah. Menyingkirkan bahan-bahan yang ada di dalam kulkas akan mempermudah proses pembersihan. Dengan begini, proses pembersihan juga akan lebih cepat daripada memindahkan satu per satu isinya. Kamu juga bisa memanfaatkan momen ini untuk mengecek expiry date dari produ-produk yang kamu miliki, Ladies.

Lepaskan Laci dan Rak dan Cuci Secara Terpisah

Tips Membersihkan Kulkas, Anti Ribet dan Mudah Dipraktikkan
Foto: plentific.com

Bagian-bagian seperti halnya rak, laci memang sangat mudah dibersihkan jika dikeluarkan dari kulkas. Maka dari itulah copot laci atau rak yang bisa dikeluarkan. Bersihkan secara terpisah. Sebelum memasukkannya kembali semprot dengan bahan-bahan seperti pembersih kaca. Biar semuanya kinclong dan tidak ada noda yang tersisa.

Baca juga: 5 Bahan Alami Ini Ampuh Menghilangkan Bau Tak Sedap Pada Kulkas

Satu lagi tips yang bisa kamu lakukan, yakni menggunakan sedikit lemon dan soda kue untuk menjaga kulkas tetap segar sepanjang minggu. Jadi, aroma anyir dari daging ataupun ikan akan berkurang.

Sumber: Self, Foto cover: thenewdaily.com.au

Must Read

Related Articles