OUR NETWORK

5 Cara Sederhana tapi Ampuh Mengatasi Kemarahan

Marah merupakan perasaan normal yang dimiliki oleh manusia. Jika ada sesuatu yang sangat tidak beres dan berjalan tidak sesuai dengan keinginan, misalnya saja, tentunya rasa marah akan muncul. Meskipun wajar, jika kemarahan yang keluar tidak dikontrol bisa memberikan efek yang kurang baik. Baik itu bagi kesehatan atau bahkan kehidupan sosial.

Maka dari itulah, kamu perlu banget bisa mengontrol kemarahan yang menggebu-nggebu. Jangan sampai karena emosi yang sesaat membuat semuanya jadi berantakan. Nah, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi kemarahan.

1. Hitung satu sampai 100

5 Cara Sederhana tapi Ampuh Mengatasi Kemarahan
Foto: freepik.com 

Ini merupakan salah satu cara klasik yang sampai sekarang masih banyak digunakan orang-orang. Dan memang sudah terbukti bisa meredakan kemarahan. Seringkali tidak sampai 100, sudah bisa menghilangkan kemarahan. Cara ini akan membuat emosi jadi menurun dan tidak menggebu-gebu. Ini juga akan memberikan dirimu kesempatan untuk memikirkan hal lebih jernih, tidak dikuasai amarah. Sambil menghitung, jangan lupa atur napas kamu dan ambil napas yang dalam ya, Ladies.

2. Curhat dengan seseorang

Hal lainnya yang bisa kamu coba adalah curhat tentang kekesalan atau kemarahanmu dengan orang lain. Namun, pastikan kepada orang yang terpercaya ya, bisa keluarga, sahabat, atau orang-orang yang selama ini disegani seperti Mamah Dedeh. Dengan begitu, kamu bisa mencurahkan apa yang sedang dipendam, sekaligus bisa mendapatkan pandangan baru akan masalahmu tersebut.

3. Tulis kemarahanmu

5 Cara Sederhana tapi Ampuh Mengatasi Kemarahan
Foto: purewow.com 

Jika tidak ada orang yang bisa diajak untuk berbicara, cara lainnya yang bisa kamu lakukan adalah menulis kemarahanmu. Tapi jangan tulis di media sosial ya, bisa jadi malah berabe nanti… Tulislah kemarahanmu di kertas, buku diary, atau aplikasi notes di handphone. Mungkin saja jika kamu menuliskan kemarahanmu, bisa mendapatkan perspektif baru atau membuat semuanya lebih jelas. Tidak hanya mengutamakan emosi saja.

Baca juga: Berdamai dengan Rasa Marah, Yuk Intip di Sini Tipsnya

4. Olahraga

Tidak perlu olahraga yang berat seperti angkat beban atau lari di treadmill, kamu hanya perlu untuk menurunkan emosi. Pilihan olahraga yang bisa diambil beragam, dan mudah. Contohnya saja jalan-jalan di taman, naik sepeda di komplek atau sekadar naik turun tangga. Menurut banyak sekali penelitian, olahraga bisa meningkatkan mood, dan menurunkan pikiran-pikiran negatif.

5. Mendengarkan Musik Kesukaan

5 Cara Sederhana tapi Ampuh Mengatasi Kemarahan
Foto: freepik.com

Cara lain yang bisa kamu coba adalah mendengarkan musik. Jika berada di keramaian, tentunya menggunakan headphones lebih disarankan. Menurut penelitian, musik bisa mengubah mood atau suasana hati dengan sangat cepat. Jika ditambah dengan dance, kamu akan malah mendapatkan double penawar kemarahan.

Cara-cara yang sangat sederhana untuk mengatasi kemarahan ya. Ingat ya Ladies, marah itu sifatnya sementara dan carilah berbagai cara untuk mengalihkannya. Jangan sampai karena menuruti emosi yang sesaat membuat kamu menyesal nantinya.

 

 

Sumber: healthline, reachout

Must Read

Related Articles