Lagi bosen dengan kencan yang gitu-gitu aja?? Mau mencoba kegiatan lain yang gak cuman nonton film atau makan di restoran? Cek list kita di bawah ini nih untuk ide kencan kamu selanjutnya!
1. Melihat bintang
Salah satu kencan unik yang bisa kamu lakukan yakni melihat bintang, Ladies! Selain kalian bisa pergi dari situasi kota yang menjenuhkan, kalian berdua juga terfokus untuk tahu satu sama lain tanpa banyak gangguan. Pastikan kamu bawa selimut, snack, dan playlist lagu yang cocok saat melihat bintang ya.
2. Masak bareng
Melakukan aktivitas masak bareng bisa menjadi cara untuk mengetahui kesukaan makanan satu sama lain dan juga mengetahui bagaimana kerja sama di antara kalian. Kamu bisa memasak sesuatu yang simpel seperti pasta.
3. Pergi ke IKEA
Kalau kamu bingung kenapa kencan malah pergi ke toko furniture, eits jangan salah, Ladies! IKEA adalah salah satu tempat furniture yang tidak hanya populer karena koleksinya yang cantik dan menarik, tapi juga tempat makannya yang variatif dan banyak pilihan. Jadi kalau kalian udah capek keliling-keliling, bisa cus makan deh~
4. Coworking Space
Mungkin kamu dan teman kencan kamu tergolong orang yang sibuk dan tidak punya banyak waktu luang. Nah untuk mempersingkat waktu sehingga kalian bisa lebih banyak quality time, kalian bisa bertemu di coworking space, Ladies. Suasana coworking space juga biasanya tenang dan cocok jadi tempat untuk ngobrol.
5. Belanja di Thrift Shop
Mix and match baju bisa jadi aktivitas fun yang bisa kamu lakukan bareng, Ladies! Kamu bisa saling mendandani satu sama lain dan pergi makan malam dengan baju yang kalian saling pilih! Nggak hanya fun, thrift shopping juga lebih ramah lingkungan lho.
Baca juga: 15 Ide Asik Untuk Kencan Kedua Kamu
6. Wisata sejarah
Kalau kamu atau pasanganmu belum terlalu kenal dengan area sekitar tempat kalian, kamu bisa menggunakan kesempatan ini untuk mengetahui lebih dalam kota kalian. Entah itu sejarah ataupun tempat-tempat spesial yang menarik perhatian kalian.
7. Main puzzle bareng
Mungkin menurutmu ini ide kuno, tapi bermain puzzle terbukti sebagai aktivitas menyenangkan untuk membuat seseorang tenang dan rileks. Saat kalian melakukan puzzle bersama, kalian bisa saling ngobrol dan mengenal satu sama lain. Saat topik kalian habis, kamu bisa menggunakan kepingan puzzle sebagai topik kalian deh.
8. Main video games
Kalau kamu dan pasangan tidak sedang dalam satu tempat, kalian bisa saling menghabiskan waktu bersama dengan main video games bareng. Kalian pun bisa saling ngobrol sambil main games.
9. Menjadi sukarelawan
Jika kamu dan pasanganmu ingin melakukan kebaikan di lingkungan bersama-sama, kamu bisa melakukan kegiatan sukarela bersama.
10. Jalan-jalan ke toko buku
Kamu dan si doi senang baca buku? Keliling-keliling ke toko buku bisa jadi aktivitas menyenangkan bersama!
Sekarang kamu punya banyak list aktivitas nih yang bisa kamu lakukan bareng sama si doi. Mau coba yang mana dulu nih?
Sumber: Marie Clarie