OUR NETWORK

Mia Wasikowska Bagikan Kisah #MeToo-nya Setelah Meninggalkan Hollywood

Aktris Australia Mia Wasikowska menjadi aktris paling anyar yang ungkapkan sisi gelap Hollywood. Bintang Alice In Wonderland berusia 33 tahun ini menjadi terkenal saat remaja di awal tahun 2000-an, sebelum munculnya gerakan #MeToo yang mengungkap pelecehan di Hollywood.

Berbicara kepada Sydney Morning Herald tentang tahun-tahun formatifnya di Hollywood, dia mengatakan: “Saya masih muda, saya tidak tahu bagaimana melindungi diri saya sendiri.”

Mia yang lahir di Canberra memilih untuk tidak mengorbankan segalanya untuk Hollywood . Ia mengatakan sebagian besar aktris muda telah mengalami penganiayaan di Hollywood.

“Saya pikir Anda akan kesulitan menemukan wanita muda mana pun yang belum pernah mengalami tingkat pelecehan atau pengalaman atau perilaku yang tidak pantas terhadap mereka,” katanya.

Dia menyelesaikannya dengan berkata: “Tapi itu bukan sesuatu yang saya diskusikan.”

Mia berpaling dari Hollywood dalam beberapa tahun terakhir dan pindah kembali ke Sydney untuk mengejar proyek lokal.

“Saya pikir saya kurang sabar untuk bagian-bagian industri yang tidak saya sukai. Saya tidak terlalu peduli untuk didorong ke dalam citra yang akan memberi saya pekerjaan,” bintang All Saints itu menjelaskan. Ia juga menyebut Hollywood sebagai ‘represif’.

Mia Wasikowska Bagikan Kisah #MeToo-nya Setelah Meninggalkan Hollywood
Foto: dailymail

Kini, Mia sedang bersiap untuk membintangi film drama Australia berjudul Blueback. Film terbarunya ini didasarkan pada novel Tim Winton tentang persahabatan antara seorang anak laki-laki dan ikan groper biru.

Ini bukan pertama kalinya Mia berbicara tentang kehidupan sebagai A-lister. Tahun 2019 silam, Mia mengungkapkan pada tabloid The Guardian bahwa menjadi bintang Hollywood tidak seindah kelihatannya. 

Baca juga: Berbagi Kisah #MeToo, Cardi B Ungkap Pengalaman Pelecehan Seksual Dirinya Saat Pemotretan

Ketika ditanya saran apa yang akan dia berikan kepada aktor muda, Mia berkata: “Jika Anda benar-benar menyukainya–teruskan, tetapi perspektif saya telah berubah.”

Dia melanjutkan, “Saya telah melakukan pekerjaan ini selama sepuluh tahun sekarang di seluruh dunia dan setelah beberapa saat, itu membuat Anda merasa hampa.”

Bintang Jane Eyre ini melanjutkan dengan mengatakan bahwa sementara dia percaya akting adalah pekerjaan yang ‘luar biasa’ dia mengakui kenyataan. “Persepsi berbeda dari kenyataan–menjadi aktris di Hollwood benar-benar terasa sepi.”

 

Sumber: dailymail.co.uk

Must Read

Related Articles