Guardian of the Galaxy Volume 2 sudah banyak ditunggu para penggemar film komik dan film. Di film pertama, seakan sulit dipercaya kalau Vin Diesel adalah pengisi suara dibalik karakter Groot yang hanya bisa mengatakan tiga kata. Nah, sekuelnya ini rupanya juga melibatkan salah satu penyanyi wanita ternama; Miley Cyrus!
Perannya di belakang layar sebagai pengisi suara dilakukan Miley mulus tanpa tercium awak media.
Perannya yang diam-diam itu sukses membuat terkejut para netizen yang menantikan premier film ini. Sebelumnya, pihak Disney hanya menjelaskan jika wanita berusia 24 tahun ini memang turut serta dalam pembuatan sekuel Guardians of the Galaxy. Miley Cyrus kabarnya mengisi suara karakter Mainframe yang merupakan versi lain dari Vision di dalam komik. Mainframe dibuat oleh Tony Stark untuk menjaga warisannya jika ia sudah tiada. Diceritakan dalam film ini, karakter yang akan ditampilkan berbeda dengan Guardian of Galaxy versi komik.
Kabar pengisi suara; Miley Cyrus yang masih dirahasiakan tersebut diterangkan oleh sang sutradara; James Gunn dan diperkuat oleh sang produser; Kevin Feige pada sesi wawancara sebelumnya. Namun, makin mendekati tanggal rilisnya, dua pentolan Disney tersebut membeberkannya pada awak media.
“Apakah kamu mengatakan kepada seseorang siapa Mainframe?” tanya Feige pada Gunn saat diwawancarai.
“Aku belum mengatakannya pada siapa pun. Atau kita katakan saja? Oh aku pikir aku telah melakukannya. Aku telah mengatakan pada seseorang.” Jawab Gunn sambil terkekeh. Candaan itu sukses membuat para pencari berita tertawa renyah.
Sebelumnya, kabar ini pertama kali terendus oleh pihak media melalui kicauan blogger yang menuliskan kalimat Miley Cyrus sebagai pengisi suara karakter Mainframe pada film superhero tersebut.
“Fakta seru dari wawancara oleh @JamesGunn @Kevfeige sekarang! @MileyCyrus mengisi suara Mainframe. #GotGVol2Event #GotGVol2,”
Dave Bautista yang juga turut berpartisipasi dalam film ini sebagai karakter Drax juga membenarkan jika Miley Cyrus memang mengisi suara pada satu bagian dalam film ini. Hal ini dilakukannya ketika pihak Huffington Post mewawancarainya beberapa saat yang lalu.
Para aktor utama kembali dipercaya oleh Disney untuk memerankan karakter mereka sebelumya. Beberapa nama tersebut diantaranya adalah Chris Pratt yang memerankan karakter Star-Lord, Zoe Saldana yang mengambil peran sebagai Gamora, Vin Diesel sebagai Groot si pohon setia, dan Bradley Cooper sebagai Rocket Racoon. Siapa yang udah nonton? Guardians of the Galaxy 2 sudah tayang di Indonesia mulai 26 April!
Sumber: Refinery29, Wow Keren