Facial massage adalah salah satu kemewahan saat kamu pergi ke salon. Otot-otot di wajah kamu yang tegang menjadi relaks dan kembali elastis. Sayangnya wabah corona yang terjadi di seluruh dunia membuat kamu nggak bisa ke mana-mana. Lagipula hanya tempat yang menyediakan kebutuhan pokok yang diperbolehkan buka. Jadi, itu berarti kamu juga nggak bisa nyalon selama beberapa waktu ke depan. Eits, tapi kamu tetap bisa melakukan beberapa treatment sendiri di rumah loh. Misalnya facial sendiri. Begini langkah-langkahnya, Ladies!
1. Cleansing
Lakukan double cleansing, Ladies. Tahap pertama untum membersihkan makeup dan kotoran. Di tahap ini kamu bisa menggunakan micellar water, oil ataupun cream cleaner. Tahap kedua untuk membersihkan pori-pori terdalam. Gunakan deep cleanser pada tahap ini seperti foam, fruit acid atau deep cleansing gel.
2. Eksfoliasi
Eksfoliasi berguna untuk membersihkan permukaan kulit dari sel kulit mati yang bisa menyumbat pori. Proses ini juga untuk mengoptimasi penyerapan produk saat masking. Eksfoliasi sebaiknya dilakukan 30 detik dan jangan lupa sembari memijat lembut wajah. Hal ini berguna untuk melancarkan peredaran darah dan merelaksasi kulit wajah.
Baca juga: 10 Hal yang Harus Kamu Ketahui tentang Eksfoliasi
3. Maskeran
Kamu bisa membersihkan kulit lebih lanjut dengan clay mask atau masker yang menghidrasi wajah atau nourishing mask. Lanjutkan dengan masker yang mengandung vitamin C atau jika kamu sedang mengalami breakouts, gunakan fruit acid mask. Kamu juga bisa menggunakan dua masker yang berbeda di saat bersamaan, Ladies. Misal gunakan clay mask di daerah hidung dan hydrating mask di daerah lainnya.
Kamu juga bisa melakukan facial dengan eksfoliasi terlebih dahulu, lalu serum dan eye cream, diakhiri dengan memakai hydrating mask dan face oil.
Ada beberapa kesalahan yang sering terjadi saat facial di rumah nih, Ladies.
- Tidak mengikat rambut
- Eksfoliasi berlebihan
- Menekan berlebihan saat pijat
- Terlalu fokus pada wajah, lupa bagian mata dan leher
- Menggunakan air panas untuk membersihkan wajah
- Menggunakan homemade facial mask yang bahan-bahannya merusak kulit
- Tidak menciptakan suasana rileks saat facial
Jangan dilakukan ya hal-hal tadi. Dianjurkan juga untuk melakukan facial ini bareng temen kamu nyalon nih ladies. Meskipun kalian jauh-jauhan, tapi bisa tetep gossip sambil nyalon bareng dong lewat Zoom atau layanan video call lainnya di rumah hihihi.
Sumber: scmp