L’Oreal Professionnel merupakan divisi khusus L’Oreal Group yang fokus pada produk untuk rambut yang digunakan oleh hairdresser professional. Ini bertujuan untuk menciptakan atau menghimpun hal-hal untuk mempermudah kebutuhan spesifik dalam salon, seperti halnya pelurusan, pengeritingan sampai degan perawatan rambut khusus.
Baca juga: Rekomendasi Warna Rambut untuk Penampilan yang Lebih Muda
Sebagai bagian dari Prancis L’Oreal, divisi ini juga tampil menjadi official backstage partner dala gelaran mode tahunan yang bergengsi di Jakarta Fashion Week (JFC) 2019. Dalam acara tersebut, L’Oreal Professionnel baru saja merilis tren rambut terbaru bernuansa musim dingin yang diberi tema Parisian Cool Balayage.
Balayage sendiri merupakan teknik pewarnaan rambut yang bisa memberikan hasil yang lebih natural. Dan balayage sangat mudah diaplikasikan untuk gaya sehari-hari, sehingga tampilan tidak monoton. Nah, terdapat lima koleksi warna terbaru dari Parisian Cool Balayage ini. Penasaran apa saja?
1. Purple Rain Babylights dari Alfons
Purple Rain Bablights adalah hasil kreasi hairdresser ambassador dari Alfons dengan muse Kezia. Tampilannya memanfaatkan kekayaan warna Majirel .20 dan diikuti dengan Majirel .22. Hasil kombinasi kedua hal tersebut menciptakan babylights, menghasilkan dominasi warna ungu pada rambut dengan kesan elegan dan fashionable.
2. Dusty Lavender Pixie dari Andy Lie
Selanjutnya ada Dusty Lavender Pixie yang merupakan hasil kreasi dari hairdresser ambassador Andy Lie dengan muse Reina. Untuk membuat Dusty Lavender Pixie ini, memanfaatkan teknologi Majirel .22 dan 10 pada batang serta ujung rambut. Tampilan ini didominasi warna ungu muda dan silver memukau dengan potongan rambut bergaya pixie memberikan tampilan ready-to-go yang berani, sangat cocok buat Ladies yang memiliki moblitas tinggi.
3. Mystique-Ash Bob dari Arie Hidayat
Ketiga ada Mystique-Ash Bob yang merupakan representasi karya hairdresser ambassador Arie Hidayat dengan muse Nara. Dalam prosesnya, ia memanfaatkan teknologi Majirel .11 dan .10 pada bagian akar, diikuti dengan DIA Richesse .11 pada batang dan ujung rambut. Hasil warna rambut ini dipadukan dengan potongan rambut Bob, menghasilkan tampilan misterius, stand out tapi tetapi bisa diaplikasikan untuk tampilan sehari-hari. Cocok buat kamu yang memiliki kepribadian yang misterius.
4. Smokey Beige Balayage dari Irwan Rovani
Smokey Beige Balayage sendiri merupakan karya hairdresser ambassador Irwan Rovani dengan muse Deasy. Sapuan warna ash brown sangat cocok untuk wanita muda yang berani, dinamis, tapi ingin tampil natural. Boleh dicoba jika ingin tampil beda ya, Ladies.
5. Chocolate Mauve Balayage dari Lie Kuang
Terakhir ada Chocolate Mauve Balayage, karya hairdresser ambassador Lie Kuang dengan muse Yosie. Ia memanfaatkan teknologi DIA Richesse .20 & Majirel .22 dengan teknik balayage, menghasilkan tampilan Chocolate Mauve dengan warna brunette yang subtle namun stylish.
Mana warna yang paling kamu sukai?
Foto: L’Oreal