OUR NETWORK

Alternatif Perawatan ala Botox Buat Si Anti Jarum

Seiring bertambahnya usia, garis-garis halus sedikit demi sedikit akan muncul di beberapa area wajah. Ini karena semakin lama, produksi kolagen dan elastisitas kulit akan berkurang daripada sebelumnya. Well, bukan kabar yang baik bagi penampilanmu, kan? Kebanyakan orang akhirnya memutuskan untuk memperoleh perawatan Botox demi menghilangkan garis-garis halus ini dengan cepat. Botox sendiri merupakan injeksi neuromodulator yang disebut dengan botulinum toxin. Injeksi ini akan melumpuhkan ototmu sementara waktu untuk menghaluskan tampilan garis-garis halus dan kerutan. Tapi bagaimana jika kamu memiliki fobia jarum? Jangan khawatir, Ladies, ada alternatif lain yang bisa kamu lakukan untuk memperoleh hasil yang serupa dengan botox, kok.

Sebelum itu, mari kita gali lebih dalam seputar Botox. Dari berbagai varian perawatan injeksi botox memiliki poularitas yang tinggi loh! Popularitas Botox ini juga diakui oleh ahli bedah plastik dan pendiri Shafer Clinic Fifth Avenue, New York, David Shafer. Menurutnya, tidak hanya perempuan, tetapi juga banyak laki-laki yang tertarik dengan perawatan ini.

Ini karena botox terbukti mampu mencegah dan mengatasi kerutan statis pada kulit. Kerutan statis ialah kerutan yang berkaitan dengan usia dan disebabkan oleh hilangnya kolagen dan faktor lingkungan. Sementara, kerutan dinamis disebabkan oleh gerakan otot. Kerutan statis bisa langsung terlihat di wajahmu, sedangkan kerutan dinamis hanya muncul ketika kamu menggerakkan otot wajah tertentu. Tapi, bila kamu mengulang gerakan yang sama, lama kelamaan kerutan dinamis juga akan berubah menjadi kerutan statis, loh!

Baca juga: Perbedaan dan Efek dari Botox dan Dermal Fillers

Jadi, botox itu bekerja dengan melemahkan otot di bawah yang mengurangi kerutan dinamis di atasnya. Seiring berjalannya waktu, pengurangan perawatan kerutan dinamis juga dapat meningkatkan kerutan statis di area tersebut. Nah, untuk alasan inilah botox digunakan untuk membantu mencegah kerutan statis terbentuk seiring bertambahnya usia.

Alternatif Perawatan ala Botox Buat Si Anti Jarum
Foto: aboutface.com.au

Selain itu, botox juga memberikan manfaat lain, seperti “Botox Brow Lift”, di mana sisi alis diangkat, menarik sudut-sudut mulut melengkung ke atas, mengubah bentuk dan batas penonjolan garis bibir atau lip flip. Tidak hanya itu, menurut celebrity cosmetic dermatologist, New York, Paul Jarrod Frank, botox juga dapat digunakan untuk mengubah bentuk hidung, melangsingkan wajah, mengubah bentuk dan mengencangkan garis rahang serta leher. Adapun kegunaan lain yang seringkali tidak disadari ialah perawatan platysmal bands, sebuah tali vertikal kecil yang berkembang di bawah leher seiring bertambahnya usia, dalam hal ini bisa dihilangkan sementara sekitar 80%.

Menurut Dokter Kulit sekaligus Pendiri Image Dermatology di Montclair, New Jersey, Jeanine Downie, perawatan ini sangat cocok bagi kamu yang berusia 30-an, 40-an, dan 50-an yang baru mulai memperlihatkan usia dan tidak memiliki garis atau kerutan yang terlalu dalam. Tapi, untuk pasien yang berusia 60-an, 70-an, bahkan 80-an, perawatan ini tidak akan memperlihatkan perbedaan yang kentara.

Meski begitu, tidak semua orang bisa melakukan botox. Ada beberapa orang yang masih ragu untuk menyuntikkan racun ke dalam tubuhnya, walaupun keamanan botox sudah dijamin oleh FDA. Adapula yang terhalang oleh masalah medis, karir (yang melibatkan ekspresi wajah), hingga fobia terhadap jarum. Tapi tenang saja, Ladies, ada beberapa alternatif lain yang juga dapat mengurangi munculnya garis-garis halus dan kerutan pada kulitmu, loh, seperti berikut.

Alternatif Perawatan ala Botox Buat Si Anti Jarum
Foto: realself.com

Fractional CO2 Laser

Perawatan yang satu ini merupakan laser yang memberikan lapisan pada kulit untuk menghilangkan bintik hitam, bekas luka, kerutan, dan garis-garis halus. Istilah fraksional sendiri digunakan karena perawatan ini hanya merawat sebagian kecil kulit dan meninggalkan kolom mikroskopis jaringan yang tidak terawat di dalam area yang tengah dirawat, yang membantu mempercepat waktu penyembuhan dan meminimalkan kemungkinan efek samping. Pasalnya, ada beberapa laser yang menimbulkan efek samping seperti kemerahan, bengkak, hingga mengembangkan virus herpes simpleks. Biasanya, dokter ahli akan meresepkan antivirus oral untuk melawan infeksi sebelum perawatan dilakukan. Untuk memperoleh hasil yang maksimal, biasanya, perawatan ini perlu diulangi setiap lima tahun atau lebih. Frekuensi ini tergantung pada usia, jenis kulit, genetika, dan seberapa baik kamu menghindari paparan sinar matahari dan merawat kulitmu, Ladies.

Injectable Fillers

Buat kamu yang fobia jarum, alternatif ini di-skip saja, ya, karena sesuai namanya perawatan ini melibatkan jarum. Perawatan yang satu ini biasanya digunakan untuk mengisi garis di bagian dalam area tengah wajah atau menambah volume yang hilang. Nah, kalau kamu ingin meniru efek “Botox Brow Lift”, kamu bisa nih menggunakan filler. Meski terasa berlawanan, filler juga bisa digunakan untuk membuat rahangmu terlihat ramping, loh! Dengan menambahkan filler di sepanjang garis rahang, ia akan menciptakan ilusi rahang yang ramping, bahkan dapat memanjangkan leher secara visual.

Radiofrequency Microneedling

Perawatan ini ditujukan untuk menghilangkan garis-garis halus dibandingkan kerutan dinamis. Pada praktiknya, perawatan ini menggunakan sebuah alat yang menggunakan microneedles untuk menciptakan luka kecil pada kulit. Tujuannya ialah untuk mendorong produksi kolagen, dan juga mengirim radiofrequency energy ke dalam kulit, yang mendorong pertumbuhan kolagen serta mengencangkan jaringan kulit. Perawatan yang satu ini memberikan banyak manfaat, seperti mengurangi tampilan kusam dan tidak rata, mengecilkan pori-pori, mengurangi garis-garis halus, dan mengencangkan kulit. Namun, menurut Frank, tetap saja garis-garis halus dan lipatan yang terlalu dalam tidak dapat dihilangkan dengan perawatan ini. Nah, buat kamu yang tertarik, para ahli biasanya merekomendasikanmu melakukan perawatan ini sebanyak tiga sesi dengan jarak beberapa bulan untuk melihat hasil terbaik. Efek dari perawatan ini akan bertahan sekitar satu tahun. Lumayan, kan?

Alternatif Perawatan ala Botox Buat Si Anti Jarum
Foto: costhetics.com.au

Ultrasound

Buat kamu yang ingin mengencangkan dan mengangkat kulit serta mengurangi kerutan hingga tahap tertentu, perawatan yang satu ini bisa nih jadi pilihan alternatifmu. Perawatan ini menggunakan teknologi ultrasound dalam alat yang disebut Ultherapy. Menurut Frank, melalui teknologi ultrasound, Ultherapy dapat membantu mengangkat kulit di area seperti leher, rahang, dagu, dan alis, serta memperbaiki garis halus dan kerutan. Tapi, jika pita platysmamu juga bermasalah, biasanya dokter akan merekomendasikan untuk melakukan perawatan ini bersamaan dengan botox. Menariknya, cukup dengan melakukan satu kali perawatan, hasilnya akan bertahan selama satu tahun, loh! Setelah itu, kamu hanya perlu melakukan pemeliharaan setiap dua tahun sekali tergantung area yang dirawat.

Red LED

Walaupun sulit dipercaya, tapi ada loh beberapa perawatan dan perangkat yang memiliki efek memperbaiki garis-garis halus dan kerutan yang bisa digunakan di rumah. Yup, tanpa perlu datang ke dokter dankamu akan memperoleh efek sebagaimana yang diberikan botox. Caranya ialah dengan menggunakan diode pemancar cahaya atau teknologi LED. Bukan sembarang lampu, red LED ini telah terbukti memiliki dampak baik untuk merawat garis-garis halus dan kerutan. Tapi, tentu saja kamu perlu melakukan perawatan ini secara rutin. Katz menyarankan untuk melakukannya setiap hari untuk memperoleh peremajaan kulit yang dikenal dengan sebutan foto biomodulasi. Kunci utamanya adalah memastikan kamu mendapatkan perangkat yang menggunakan panjang gelombang yang tepat, bukan sekedar memiliki red LED. Menurut Katz, perangkat itu harus memiliki zona cahaya inframerah  dengan panjang gelombang 700 hingga 1.000 nanometer.

Argireline

Argeline atau dikenal juga dengan sebutan acetyl hexapeptide-3, merupakan jenis peptida yang telah terbukti berdampak pada pergerakan otot dengan memengaruhi komunitas saraf ke otot. Yup, dengan kata lain, berkaitan dengan garis ekspresi dan kerutan pada wajahmu. Meski efeknya tidak sebesar botox, tapi ini bisa menjadi pilihan buat kamu yang ingin perawatan di rumah tanpa harus perawatan langsung ke dokter.

So, that’s it! Meski semua alternatif ini tidak benar-benar bisa menggantikan botox dengan efeknya yang luar biasa, ini tetap bisa dijadikan pilihan terbaik untuk kamu yang tidak bisa menggunakan botox, Ladies. Apapun perawatan yang kamu pilih, semoga hasilnya sesuai dengan yang kamu harapkan, ya.

 

Sumber: The Zoe Report

Must Read

Related Articles