today-is-a-good-day
OUR NETWORK

5 Cara Mendeteksi Makeup Palsu

Barang palsu atau KW ternyata tidak hanya terbatas pada tas ataupun pakaian saja loh, Ladies. Makeup dan parfum aspal alias asli tapi palsu pun sudah menjamur, apalagi dengan maraknya online shop. Sudah bukan rahasia lagi kalau banyak online shop yang menjual produk palsu. Pembeli pun biasanya menyadari saat produk sudah tiba di tangan sehingga akan tidak dapat berbuat banyak. Oleh sebab itu Ladies harus sangat berhati-hati saat membeli produk di online shop. Bukan saja perihal nama brand, tetapi juga keamanan dari produk tersebut dipertaruhkan. Bisa saja kan produk palsu tersebut menggunakan bahan-bahan beracun sehingga membahayakan jiwa penggunanya.

Di belahan Eropa sana, khususnya Inggris, sudah digalakkan kampanye Wake Up—Don’t Fake Up! yang mengajak para konsumen untuk selalu berhati-hati pada produk palsu. Selain itu, para konsumen pun dianjurkan untuk hanya berbelanja di reseller resmi produknya. Jadi apa saja nih tips yang dapat Ladies terapkan agar tidak kena tipu barang palsu? Cek di bawah ini yuk, Ladies! 😉

1. Perhatikan harga jual barang

Memang sih beberapa brand kerap menyelanggarakan diskon besar-besaran yang pastinya sangat menggoda Ladies. Namun, apabila diskonnya terlalu besar sampai-sampai terkesan too good to be true, mungkin saja… memang iya! Setiap brand memiliki aturan tersendiri terkait harga produk mereka. Biasanya, harga jual produk mereka seragam atau setidaknya tidak berbeda terlalu jauh. Artinya, apabila Ladies menemukan maskara dari brand Chanel seharga Rp70.000, atau eyeshadow palette Anastasia Beverly Hills seharga Rp200.000, kemungkinan besar produk tersebut adalah palsu. Selain itu, barang tiruan pun biasanya dijual dalam jumlah besar dan menawarkan lebih banyak diskon apabila membeli produk dalam jumlah tertentu.

2. Cek labelnya

Barang tiruan biasanya memiliki font yang tidak merata, kesalahan penulisan pada keterangan atau komposisi, motif kemasan yang inkonsisten, penulisan nama shade yang tidak sesuai dengan keterangan di website. Sayangnya untuk mengecek poin-poin tersebut, Ladies harus memeriksanya secara langsung alias jangan membeli secara online. Sementara untuk produk asli, produk biasanya akan menyertakan stiker “peel to reveal”, yaitu stiker yang apabila dibuka, maka daftar komposisinya akan terlihat lengkap.

3. Perhatikan packaging produk

Jika Ladies mencurigai bahwa lipstik atau eyeliner yang Ladies beli adalah palsu, perhatikan kemasannya dengan teliti. Produk palsu biasanya memiliki kemasan plastik atau metal berkualitas rendah, dilengkapi dengan fitur yang juga terlihat buruk dan murahan. Selain itu, produknya pun bisa jadi tidak muat di dalam box, entah itu kebesaran atau kekecilan.

4. Swatch sebelum menggunakan

Apabila Ladies sudah terlanjur membeli produk secara online dan menyadari bahwa packaging-nya terlihat aneh, maka swatch lah terlebih dahulu sebelum digunakan. Eyeshadow, blush, lipstik, ataupun bedak palsu biasanya memiliki formula yang lebih chalky dan tipis. Kemudian, selidiki aroma dari produk. Produk asli biasanya tidak memiliki bau atau justru memiliki aroma khas. Misalnya, lipstik MAC memiliki aroma vanilla yang enak. Jika setiap produk makeup memiliki bau-bauan yang berbeda, maka setidaknya produk tersebut akan memiliki bau selayaknya makeup. Jika produk mengeluarkan bau-bauan aneh, asing, dan terlalu kimia, maka kemungkinan produk tersebut palsu.  

5. Pilih tempat belanja dengan baik

Apabila Ladies tidak dapat membeli produk langsung di website brand, maka berbelanjalah di tempat yang memang memiliki reputasi baik. Tidak perlu di mall loh Ladies. Banyak kok toko makeup di pasar tradisional yang memang memiliki reputasi baik dan tidak menjual produk palsu. Jika Ladies memilih untuk belanja online, pastikan Ladies melihat review pelanggan secara cermat atau menggunakan jasa e-commerce sebagai pihak ketiga yang menyambungkan antara penjual dan pembeli. Pembeli dapat berbelanja dengan aman karena dananya tidak langsung dikirim ke penjual, sementara penjual jujur pun akan bertahan karena tidak tergerus penjual curang.

Jadi, selalu cek dengan teliti dulu sebelum membeli ya, Ladies!

Sumber: In Style, Foto cover: getthegloss.com

Must Read

Related Articles