OUR NETWORK

Pengertian Chosen Family dan Cara Membangun Keluarga Pilihanmu Sendiri!

Menurut Bahiyyah Maroon, PhD, chosen family atau found family adalah keluarga yang dibentuk dari sekelompok orang yang secara sadar menyanyangi, memelihara, mencintai, dan mendukung satu sama lain tanpa mengenal hubungan darah atau perkawinan. 

Hal ini sudah sering terjadi di sejarah di mana seorang anak yang kedua orang tuanya sudah tiada diadopsi di keluarga lainnya dan menjadi anggota keluarga tersebut. Konsep ini juga masih termasuk konsep chosen family. Yuk, simak ulasannya lebih lanjut di bawah ini!

Seperti apa chosen family?

Seperti halnya keluarga pada umumnya, ada peran ayah, ibu, dan saudara. Seseorang berperan sebagai ibu, seseorang berperan sebagai ayah, dan seseorang lain berperan sebagai anak dan juga saudara. Walaupun tidak berhubungan darah, setiap anggota dalam chosen family memanggil pemeran ibu tersebut sebagai ‘ibu’ dan sebagainya.

Pengertian Chosen Family dan Cara Membangun Keluarga Pilihanmu Sendiri!
Foto: pexels

Beberapa chosen family tidak mengikuti struktur tersebut. Contohnya Ash, warga New York berusia 32 tahun yang memiliki chosen family beranggotakan 6 orang. Keenam orang tersebut berusia hampir sama dan memiliki pola hidup yang mirip. Terlihat seperti grup teman biasa ya namun mereka menyebut satu sama lain sebagai keluarga.

Tommy, warga Texas berusia 39 tahun juga mengatakan hal yang sama. Dirinya tergabung dalam chosen family yang terdiri dari berbagai individu dengan tingkat umur yang berbeda. Mereka yang berusia lanjut tidak lantas menjadi orang tua dan yang lebih muda tidak berperan sebagai anak-anak. 

Apakah chosen family dan biological family berbeda?

Biological family atau keluarga biologis memiliki hubungan darah. Pada beberapa kasus, chosen family dapat juga merupakan biological family. Jadi chosen family tidak harus berbeda hubungan darah ya.

Baca juga: Cerita Keluarga yang Bisa Menjadi Inspirasi Bagi Semua Orang Tua

Ciri chosen family

Cara terbaik untuk mengetahui apakah kamu memiliki chosen family atau tidak dengan memikirkan siapa yang akan kamu hubungi saat hal buruk terjadi dalam hidup kamu. Jika kamu dapat mengetahui support system kamu, kamu telah berhasil mengetahui chosen family yang kamu miliki.

Cara membangun chosen family

Memilih menjadi satu keluarga berarti saling peduli satu sama lain. Tanyakan pada dirimu, orang seperti apa yang ingin kamu jadikan keluarga? Temui orang-orang yang memiliki kesukaan, hobi, prinsip hidup dan goal yang sesuai dengan kamu. Mulai datangi komunitas yang sesuai dengan kepribadian kamu dan terus datang secara rutin. Pada akhirnya kamu akan menemukan orang-orang yang dapat kamu sebut sebagai keluarga kamu, Ladies!

 

Sumber: Heathline

Must Read

Related Articles