today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Nggak Enaknya Jadi Anak Pertama

Ladies, kamu anak pertama di keluargamu? Wah, pasti seneng banget dong ya, dengan statusmu sebagai anak sulung, kamu bisa menyuruh adik-adikmu untuk menuruti keinginanmu. Selain itu kamu juga bisa iseng atau menjahili adik-adikmu. Eits tapi tunggu dulu deh, jadi anak pertama itu bukan tentang kekuasaan sebagai kakak aja loh. Ada beberapa hal yang bikin status anak pertama itu enggak enak. Kamu juga harus bisa bertanggung jawab terhadap keluargamu kelak. Kamu mau tahu apa aja yang bikin status anak pertama itu enggak enak? Coba deh baca ulasan di bawah ini, mungkin secara enggak sadar kamu juga mengalami nggak enaknya jadi anak pertama ini.

1. Harus menjaga adik

Aduh, jagain adik yang masih kecil mungkin memang merepotkan. Makanya orang tua selalu minta tolong pada anak pertama atau kakak-kakaknya untuk menjaga adiknya, jadi orang tua bisa menyelesaikan pekerjaan mereka dengan baik tanpa direcokin. Eits tapi tenang, ada untungnya kok kamu jagain adik-adikmu. Kamu jadi bisa bonding dan lebih mengenal mereka.

2. Siap-siap jadi sopirnya

via GIPHY

Aduh Ladies, kamu pasti pernah ngalamin hal yang satu ini. Disuruh Mama antar adik. Entah ke sekolah, ke tempat les, atau ke rumah teman. Malah kadang disuruh jemput adik pula. Bete banget kan padahal kamu juga masih punya kegiatan lainnya. Psst jangan ngeluh gitu, Ladies. Siapa tahu nanti kamu juga butuh adikmu untuk mengantar dan menjemputmu. Saling membantu aja. Hehe.

3. Barang-barang hilang

Kamu pernah nggak sih kehilangan barang tiba-tiba, Ladies? Entah sepatu, baju atau tas yang biasanya udah kamu susun di rak, eh pas mau dipakai malah hilang. Ah bikin mood rusak seketika deh. Apalagi saat kamu tahu ternyata yang ngambil barang-barang tersebut adalah adik-adikmu yang gak izin dulu ke kamu. Dan biasanya bukan cuma barang doang yang hilang, tapi skincare kamu juga sering habis sebelum waktunya. Fix itu yang bikin kamu dengan si adik sering perang dingin kan, Ladies?

4. Sering ditagih traktiran

via GIPHY

Ladies, mungkin ini terjadi sama kamu yang udah bekerja. Sering banget kan kalau habis gajian tiba-tiba si adik ngendap-ngendap mepet kamu, terus baik-baikin kamu? Nggak salah lagi, ujung-ujungnya pasti mau minta traktiran. Kamu sih sebenarnya udah hapal sama tingkah laku adikmu yang begini. Walaupun sebenarnya ada keperluan yang penting banget dan nggak rela untuk traktir mereka, di sisi lain kamu juga nggak tega untuk nggak memberi sedikit rezeki yang kamu dapat ke mereka. Dibawa happy aja, Ladies. Sebelum kamu kasih traktiran kamu bisa tuh request beberapa keinginanmu ke adik untuk melakukannya. Nggak harus ngerjain ya. Misalnya, “Nilai ulangannya A dulu dong, baru nanti kakak traktir all you can eat!”

5. Diberi tanggung jawab besar

Ladies, kamu yang anak pertama mungkin udah sering dengar kabar bahwa anak sulung sering diberi tanggung jawab lebih besar dari adik-adiknya. Hal itu memang benar adanya, Ladies. Orang tua melakukan itu karena mereka merasa kamu lebih banyak memiliki pengalaman dan cara berpikir kamu pasti lebih ke depan dibanding adik – adikmu yang usainya lebih muda. Jadi jangan jadikan tanggung jawab yang diberikan orang tua sebagai beban ya ladies, jadikan itu sebagai tugasmu dgan senang hati.

6. Siap-siap jadi tulang punggung keluarga

Seiring berjalannya waktu, orang tuamu gak akan produktif lagi untuk bekerja karena tenaga mereka akan berkurang. Atau yang lebuh sedih mungkin mereka akan meninggalkanmu dan keluargamu duluan. Kamu yang anak pertama harus mempersiapkan diri menjadi tulang punggung keluarga saat-saat seperti itu datang. Karena selain dirimu tak mungkin ada orang lagi yang mampu dan mau menjadi tulang punggung keluargamu kan?

Ladies, percaya deh apa yang telah Tuhan takdirkan kepadamu melalui statusmu sebagai anak pertama itu pasti ada tujuannya. Mungkin di mata Tuhan kamu lebih cocok, lebih pas dan lebih mampu untuk menjadi anak pertama yang begitu banyak memiliki tugas dan tanggung jawab. Syukuri dan nikmati saja prosesnya ya, Ladies. Kalau mau curhat dengan sesama anak pertama lainnya, kolom komen siap menampung loh… 😀

 

Foto: dressmeoutlet.com

Must Read

Related Articles