OUR NETWORK

Inilah Alasan Wanita Seringkali Bertahan dalam Hubungan yang Koyak

Untuk urusan bertahan dalam sebuah hubungan yang koyak, wanita adalah rajanya. Tak bisa dipungkiri, bahkan setelah disakiti berulang-ulang kali, seorang wanita masih tetap bertahan dalam hubungan yang sudah diujung tanduk. Sebuah hubungan seharusnya membuat satu sama lain merasa terlengkapi dan bahagia, tapi jika sebaliknya apa mau dikata, Ladies?

Bukan hanya seorang saja yang perlu untuk mempertahankannya, dua pihaklah yang harus saling berjuang. Wanita memang terkadang berbuat hal-hal yang tidak bisa dicerna oleh akal. Dan bertahan dalam hubungan yang rusak adalah salah satu contohnya. Ternyata, memang ada banyak alasan kenapa seorang wanita masih bertahan dalam hubungan yang menyakitkan.

Takut Kesepian

Foto: taurusmansecrets.com

Richard Linklater pernah menyebutkan jika ‘sendiri lebih baik dibandingkan menjadi seorang kekasih dan merasakan kesepian’. Hanya karena kamu single, hal itu bukan berarti kesepian. Kesepian bisa terjadi kepada siapapun, bahkan meski kamu sudah memiliki pasangan sekalipun. Dan oleh sebab itulah, daripada menjalin hubungan namun tetap saja kesepian dan merasa tersakiti, bukankah lebih baik memutuskan untuk pergi seorang diri, Ladies?

Yakin Waktu Akan Memperbaiki Keadaan

Cinta memang seringkali mengalahkan logika. Banyak orang bertahan di dalam hubungan yang telah koyak hanya karena yakin jika waktu akan mengubah segalanya, mengubahnya menjadi lebih baik. Dan kamu masih mencoba memberikannya kesempatan lagi dan lagi. Tapi, jika memang hubungan yang sudah dibina tidak bisa diperbaiki, harus diapakan lagi? Apakah masih tetap ingin bertahan ataupun sudah menyerah, keputusan itu ada di tanganmu.

Masih Merasa Dibutuhkan

Foto: heartyhosting.com

Sebagai wanita, sifat tak tegaanmu terkadang dimanfaatkan. Sudah berulang kali kamu tersakiti, tapi kamu masih tetap tak ingin meninggalkannya. Kamu merasa masih sangat dibutuhkan, sehingga jangankan untuk meninggalkannya, mengacuhkannya pun tak sanggup. Tapi sayangnya mungkin Ladies lupa jika kamu juga butuh bahagia dan dipenuhi kebutuhannya. Cinta boleh, bodoh… jangan ya.

Takut Jadi Bahan Gosip

Memang terkadang resiko menjadi bahan omongan orang jadi hal yang menjadi alasan kenapa kamu masih bertahan dalam hubungan yang menyakitkan. Kamu lebih memilih untuk menahan diri dan menerima semua perlakuan buruknya. Hal tersebut semata-mata kamu lakukan hanya untuk menjaga nama baik dan tidak jadi bahan gosip. Terlebih lagi pasangan yang sudah menikah, jika memiliki buah hati pastilah itu yang paling dikhawatirkan.

Tak Ada Pilihan Lain

Foto: sheknows.com

Dan seringkali wanita masih bertahan dalam hubungan meski tidak lagi bahagia adalah merasa tidak ada pilihan lainnya. Padahal, jika dipikirkan menggunakan logika, selalu ada jalan lainnya yang bisa diambil. Kamu bisa mencari pertolongan dari orang-orang terdekat agar kebahagiaanmu bisa kembali seperti sedia kala. Entah itu memutuskan untuk tak lagi bersama ataupun mengomunikasikannya dengan pasangan.

Satu yang perlu ditanamkan dalam benak, kamu berhak untuk bahagia Ladies. Jangan biarkan dirimu terjebak dalam hubungan yang sudah hambar. Coba renungkan sejenak ya~

Sumber: Elite Daily, Vemale, Foto cover: taurusmansecrets.com

Must Read

Related Articles