OUR NETWORK

Persiapan Mudik Lebaran 2019, Pemerintah Keluarkan Kebijakan Baru

Lebaran sebentar lagi, Ladies. Nggak kerasa ya? Menjelang hari raya Lebaran, masyarakat Indonesia yang memang perantau pasti sudah mulai mempersiapkan mudik ke kampung halaman nih, Ladies. Nah, kabarnya, untuk persiapan mudik kali ini, pemerintah sudah mengeluarkan kebijakan baru untuk menghindari arus mudik yang membludak menjelang Lebaran nanti.

Baca juga: Kulit Tetap Sehat Saat Mudik, Begini Caranya

Dilansir dari Ekonomi.Bisnis.com, menjelang mudik Lebaran tahun 2019 ini, jumlah pemudik diprediksi ada sebanyak 14,9 juta orang atau sekitar 44,1% dari total penduduk Jabodetabek. Pemerintah sudah menyiapkan moda transportasi gratis berupa bus, kereta api, dan kapal sebagai fasilitas untuk para pemudik ini. Buat yang nggak kebagian, masih ada kuota mudik gratis tambahan yang kabarnya akan menggunakan kapal milik Kemenhub dan TNI-AL.

Selain kebijakan mudik gratis yang dilengkapi dengan slogan “Mudik Bareng Asyik Lancar”, pemerintah juga telah menyusun beberapa skema pengaturan lalu lintas yang akan diterapkan untuk mengurai tingginya pergerakan kendaraan keluar Jabodetabek. Skema yang diterapkan adalah skema dengan “sistem satu arah” mulai dari Tol Cikarang Utama (KM 29) sampai dengan Tol Brebes Barat (KM 262). Sedangkan untuk arus balik, sistem satu arah ini mulai dari Tol Palimanan (KM 189) hingga Tol Cikarang Utama (KM 29).

Tidak hanya itu Ladies, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat juga mengeluarkan imbauan terkait skema kebijakan ganjil/genap di Lintas Merak-Bakauheni.

Pemberlakuan Ganjil Genap mulai pukul 20.00 WIB-08.00 WIB untuk kendaraan roda 4 yang akan menyeberang melalui Pelabuhan Merak pada tanggal 30 Mei (H-6) sampai 2 Juni (H-3). Sementara itu, untuk arus balik, pemberlakuan sistem ini di Pelabuhan Bakauheni mulai pada 7 Juni (H+1) sampai 9 Juni (H+3).

Budi Setiyadi, Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, mengatakan bahwa moda transportasi darat masih akan menjadi favorit pada arus mudik 2019. Oleh karena itu, prioritas keselamatan juga harus ditingkatkan di jalur darat ini. “Prediksi itu terjadi karena tol TransJawa sudah selesai dan dioperasikan. Kapasitas moda KA terbatas dan tarif pesawat terbang cukup mahal,” kata Budi pada Press Background Persiapan Angkutan Lebaran 2019 di Jakarta, Kamis, 21 Maret 2019.

Baca juga: 6 Tips Packing Secara Praktis untuk Mudik

Sementara itu, Direktur Sarana Transportasi Jalan, Sigit Irfansyah menuturkan bahwa Kemenhub sudah mulai gencar melakukan sosialisasi keselamatan dalam berkendara untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2019 ini.

Nah, buat Ladies yang bersiap akan mudik Lebaran tetap utamakan keselamatan ya. Persiapkan akomodasi dari sekarang, Ladies. Selamat mudik dan berkumpul dengan keluarga tersayang!

 

Sumber: ekonomi.bisnis.com

Must Read

Related Articles