OUR NETWORK

Kylie Jenner Tuntut Perusahaan yang Berusaha Patenkan “Stormi Couture”

Kylie Jenner rupanya melayangkan tuntutan kepada perusahaan yang berusaha mematenkan “Stormi Couture”. Kylie juga menyebut bahwa dirinya percaya perusahaan tersebut berniat untuk mendapatkan uang melalui nama Stormi dengan itikad buruk.

Menariknya ini bukan kali pertama Kylie Jenner dan perusahaan tersebut bersengketa mengenai tuntutan hak paten.

Pertengahan pekan kemarin, Kylie disebutkan melayangkan tuntutan untuk perusahaan Business Moves Consulting. Diungkapkan, perusahaan yang sebelumnya juga pernah menuding, bahkan menuntut Kylie karena dianggap berusaha mematenkan apa yang menjadi hak cipta mereka.

Sedangkan perusahaan Business Moves Consulting disebutkan oleh Kylie berusaha mematenkan hak cipta untuk “Stormi Couture”. Hanya satu bulan setelah ia melahirkan Stormi. Gercep banget emang Mbak Kylie ini yah.

TMZ mengatakan Kylie “meminta kantor merek dagang untuk membatalkan merek dagang ‘Stormi Couture’ dari BMC karena itu “curang.” Dalam dokumen hukum yang tampaknya diperoleh TMZ, tim Kylie mengatakan, “Nama Stormi terkenal dan unik dan tidak salah lagi dikaitkan dengan Stormi Webster.”

Sebelumnya di tahun 2019, Kylie pernah berusaha mematenkan nama Stormi dan juga Stormiworld. Paten untuk kedua nama tersebut sebelumnya diminta untuk penggunaan mulai dari di mainan, baju, sampai produk perawatan kulit. Baru-baru ini, Kylie juga sempat berniat mematenkan hak cipta “rise and shine” setelah frasa tersebut digunakannya dan menjadi viral.

Wah ribet juga ya, Ladies kalau udah beken begini dan namanya bisa dimanfatakan orang lain.

Sumber: Cosmopolitan.com

Must Read

Related Articles