OUR NETWORK

Kopi Kenangan dan GoPay Bagi-bagi 60,000 Gelas Kopi di HARBOLNAS!

Ada kabar bahagia untuk penggemar kopi! Untuk merayakan hari belanja online nasional atau HARBOLNAS pada 12 Desember besok, siap-siap ngopi! Soalnya Kopi Kenangan dan GoPay membagikan puluhan ribu gelas kopi!

Franchise “Grab n Go” Kopi Kenangan dan GoPay bersama-sama memanjakan penggemar kopi di hari belanja online nasional atau HARBOLNAS. Pada 12 Desember besok, pelanggan bisa menikmati Cashback Langsung Buat Kamu (CLBK) 100%. Cashback ini bisa kamu nikmati setiap pembelian Kopi Kenangan tanpa minumum transaksi.

Cynthia Chaerunnisa, Chief Marketing Officer dan Co-Founder Kopi Kenangan mengungkap bahwa promo cashback 100% ini untuk mendorong pelanggan bersama-sama merayakan HARBOLNAS 12.12.

“Dengan Cashback Langsung Buat Kamu, kami ingin memberikan energi lebih bagi pelanggan yang sedang merayakan 12.12 dengan berbagi minuman favorit mereka. Meski namanya hari belanja online nasional, kami juga ingin pelanggan yang membeli secara langsung alias offline dapat juga menikmati,” ujar Cynthia.

Ketentuan untuk mendapatkan promosi Cashback Langsung Buat Kamu (CLBK) 100% dari Kopi Kenangan dan GoPay ini pun sangat mudah. Promo ini tanpa minimal transaksi dan berlaku online serta offline. Kamu bisa pesan via aplikasi Kopi Kenangan yang tersedia di Google Play Store dan Apple App Store. Selain itu, promo juga bisa didapatkan oleh pelanggan yang membeli secara langsung di ratusan Rumah Mantan (gerai) Kopi Kenangan dan membayar dengan GoPay. Penawaran CLBK ini tersedia di 190 Rumah Mantan yang berlokasi di 19 kota di Indonesia dan berlaku untuk 30.000 pembelian online pertama dan 30.000 pembelian offline pertama.

Sudah 2 tahun beroperasi, Kopi Kenangan mencatatkan penjualan lebih dari 2 juta gelas kopi per bulan. Sekitar 22% transaksi di peritel ini pun menggunakan metode pembayaran digital. Dengan perpaduan pembelian secara online dan offline, Kopi Kenangan terus menghadirkan kenyamanan dan keragaman pilihan saat belanja online serta memberikan pengalaman layanan yang ramah dari para barista ketika belanja secara offline.

Must Read

Related Articles