today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Viu Original ‘The Bridge’ Akan Tayang Juga di HBO Asia

Seperti yang mungkin sudah Ladies ketahui, Viu sebagai layanan video OTT juga kerap memproduksi serial original. Salah satu kreasi terbaru mereka adalah adaptasi dari serial The Bridge.

The Bridge (Bron dalam bahasa Swedia dan Broen dalam bahasa Denmark) awalnya dibuat dan ditulis oleh Hans Rosenfeldt sebagai produksi bersama Filmlance Internasional Swedia, bagian dari Endemol Shine Group dan Denmark Nimbus Film. Serial TV hasil kerja sama antara Swedia dan Denmark ini sudah ditayangkan di lebih dari 100 negara, Ladies.

Baca juga: Viu Memulai Produksi Original Series ‘Halustik’

Premis dari serial ini adalah pembunuhan yang terjadi di bawah jembatan yang menghubungkan Swedia dan Denmark. Makanya, di serial adaptasinya, selalu ada lokasi yang menghubungkan kedua tempat. Misalnya di versi Amerika Serikat, lokasi jembatan yang dipilih adalah Bridgeof the Americas. Sementara di versi Inggris, lokasinya diubah menjadi jembatan yang menghubungkan Inggris dan Perancis.

Asia juga nggak mau ketinggalan, Ladies. Adaptasi Viu Original The Bridge ini dilisensikan dari Endemol Shine Group.

Bekerja sama dengan Double Vision, adaptasi terbaru dari The Bridge ini diproduksi sebanyak 10 episode. Premisnya masih sama, dimulai dari penemuan sesosok jenazah di perbatasan dua negara, yaitu Malaysia dan Singapura. Penyelidik dari masing-masing negara harus bekerja sama untuk menyelesaikan kasus tersebut.

The Bridge akan dibintangi oleh Bront Palarae, Rebecca Lim, Cheryl Samad, dan Tony Eusoff. Sementara di kursi sutradara, ada Lee Thean-jeen dan Jason Chong. Kisah ini bisa kamu saksikan mulai 26 November 2018 nanti. Selain bisa menyaksikannya langsung di HBO, HBO GO, dan HBO On Demand, kamu juga bisa menyaksikannya di platform Viu. Tunggu update selanjutnya ya, Ladies…

 

Foto cover: YouTube

Must Read

Related Articles