Bagi yang sudah menonton film live action besutan dari Disney, Aladdin, sudah pasti jatuh hati pada sosok pemeran utama. Siapa lagi bila bukan si tokoh utama: Aladdin. Di live action-nya ini, tokoh Aladdin diperankan oleh aktor kelahiran Mesir, Mena Massoud.
Mena Massoud terbilang sukses memerankan karakter Aladdin. Tak hanya menampilkan sosok pria jalanan pemberani, namun ia pun menyulap Aladdin menjadi begitu karismatik. Chemistry apik yang dibangun dengan pemeran Putri Jasmine, diperankan oleh Naomi Scott, berhasil membuat para penonton keluar theater dengan hati baper. Selain tentunya langsung jatuh cinta dengan sosok sang aktor sendiri.
Sebelum baper berlarut-larut, tak ada salahnya untuk lebih dulu berkenalan dengan sang aktor, Mena Massoud.
Mena Massoud (dibaca: me-nah mah-sud) lahir di Kairo, Mesir pada 17 September 1991 dari kedua orang tua yang menganut Kristen Koptik Mesir. Sedangkan etnis dari pria single berusia 28 tahun ini adalah Mesir-Kanada. Pada saat usianya 3 tahun, Mena Massoud yang memiliki seorang saudara perempuan pindah ke Toronto, Ontario, Kanada. Ia pun tumbuh besar di negara ini sebelum akhirnya pindah ke Los Angeles, California, Amerika Serikat saat memulai karir di dunia perfilman Hollywood pada 2011.
Ya, Massoud memang sudah cukup lama berkecimpung di dunia akting di Amerika Serikat. Ia pun sudah tampil sebagai pemeran pembantu di beberapa judul film atau pun serial TV. Beberapa film yang pernah dibintangi oleh Massoud seperti Masters in Crime, What Happens Next, Americanistan, Let’s Rap, Ordinary Days, Final Exam, dan Run This Town.
Perjalanan Massoud untuk mendapatkan peran sebagai Aladdin pun rupanya tak mudah. Sebelumnya disebutkan sutradara Guy Ritchie membutuhkan waktu yang sangat panjang dalam proses casting film Aladdin ini. Terutama untuk dua pemeran utama: Putri Jasmine dan Aladdin.
Ritchie menyebut mengharapkan pemeran Aladdin merupakan aktor berdarah atau pun kelahiran Mesir. Mengingat cerita dari Aladdin sendiri berdasarkan dari dongeng 1001 Malam dari Arab. Saat bertemu dengan Massoud, ia pun dinilai sebagai kandidat paling pas dalam memerankan karakter Aladdin.
Seorang vegan, dan penggila kebugaran
Di film live action memang tubuh Mena Massoud tak banyak diperlihatkan. Namun bila mengintip akun media sosialnya, aktor bertinggi badan 173 cm ini cukup sering membagikan tubuh bugarnya. Hal ini rupanya karena Massoud sangat menjunjung tinggi gaya hidup sehat. Olahraga rutin menjadi satu hal yang kerap kali ia bagikan pula.
Selain itu rupanya sejak berusia 23 tahun, Massoud sudah menjadi vegan. Keputusan ini diakui saat itu masih tak biasa dan bahkan sang ibu pun terkejut.
“Saya mengatakan kepadanya bahwa saya ingin beralih ke gaya hidup nabati. Sehingga saya berhenti makan daging. Saya pikir dia mengira saya sedang bercanda jadi dia terus menantang saya,” kenangnya.
Saat ini gaya hidup vegan ini sudah diaplikasikan dalam berbagai bentuk oleh sang aktor. Salah satunya melalui Evolving Vegan, sebuah wadah bagi para vegan untuk saling berbagi pemikiran dan pandangan.
“Saya memulai proyek ini untuk berbagi kisah tentang pemilik restoran, koki, pengusaha, dan yang paling penting, sesama manusia yang berusaha membuat perbedaan di dunia,” kata Massoud.
“Ini bukan tentang label, atau kebiasaan makan atau semua omong kosong itu. Ini tentang berkembang ke arah yang benar sehingga kita dapat membantu menyelamatkan planet kita, tubuh kita, dan sesama jiwa kita yang masih hidup,” lanjutnya.
Bagaimana? Semakin jatuh hati dengan sosok pangeran tampan dari negeri 1001 malam ini?