OUR NETWORK

Wajah Bengkak Saat Bangun Tidur? Begini Penjelasan Ilmiahnya

Apakah kamu pernah merasa wajah kamu berbeda dan bengkak di pagi hari setelah tidur semalaman? Jangan khawatir, Ladies. Fenomena ini umum terjadi dan bukan hanya kamu yang mengalaminya. Wajah dan mata yang bengkak serta kerutan di pagi hari dapat terjadi walaupun tidur kamu nyenyak. Ada penjelasan ilmiahnya nih, Ladies. Simak di bawah ini ya!

Penjelasan ilmiah wajah bengkak

Wajah yang bengkak di pagi hari dipengaruhi berbagai faktor seperti pola makan, pola hidup, jumlah air yang dikonsumsi, postur dan posisi tidur. Bengkak di wajah terjadi karena inflamasi di jaringan tisu wajah. Cairan memenuhi jaringan tisu tersebut sehingga wajah menjadi mengembang. 

Wajah Bengkak Saat Bangun Tidur? Begini Penjelasan Ilmiahnya
Foto: pexels.com

Menurut Medical News Today, saat tertidur, akan lebih banyak cairan di sekitar kepala ketika kamu berbaring tidur dibandingkan saat di siang hari. Wajah yang bengkak ini diakibatkan oleh akumulasi cairan yang tertahan di wajah. Letak cairan ini dapat bervariasi tergantung durasi tidur dan posisi tidur. Apakah orang tersebut tidur dengan posisi terlentang atau tengkurap. Mereka yang tidur tengkurap cenderung memiliki wajah yang lebih bengkak di banding yang tidur telentang.

Baca juga: Face Mapping: Apa yang Wajahmu Katakan Tentang Kesehatanmu

Selain karena posisi tidur, faktor lain seperti makanan, diet, alkohol, sinus, make up, stress, alergi, hypothyroidism, dan cushing syndrome dapat mempengaruhi wajah menjadi bengkak. Cairan yang tertahan di jaringan tisu kamu juga hanya bersifat sementara kok, Ladies. Jadi tenang aja dan ada beberapa teknik perawatan di rumah yang dapat mengurangi wajah bengkak kamu di pagi hari. 

Wajah Bengkak Saat Bangun Tidur? Begini Penjelasan Ilmiahnya
Foto: pexels.com

Jika kamu melakukan hal berikut di pagi hari setelah bangun tidur, cairan di wajah akan mengalir dan wajah kamu terlihat normal kembali.

  1. Basuh wajah dengan air dingin.
  2. Minum teh atau kopi hangat.
  3. Gunakan jade roller dan pijat lembut wajah agar aliran lebih lancar dan membantu cairan limfatik mengalir.
  4. Lakukan peregangan di pagi hari.

Lakukan langkah tadi di pagi hari ya untuk mengurangi wajah bengkak kamu. Biar lebih oke, masukkan ke dalam morning routine kamu nih biar kamu selalu ingat untuk melakukannya di pagi hari. Bye bye muka bengkak!

 

Sumber: News 18

Must Read

Related Articles