OUR NETWORK

Psoriasis: Ketahui Perbedaannya dengan Penyakit Kulit Biasa

Psoriasis sering kali dianggap sebagai penyakit kulit kering biasa. Namun, penyakit kronis ini berbeda yaitu terjadinya penumpukan kulit akibat terlalu cepatnya proses pergantian kulit, sehingga kulit lebih mudah terkelupas, gatal-gatal dan menyebabkan munculnya sisik. Penyakit ini juga sering disebut dengan plak pada kulit akibat munculnya bercak merah tebal pada kulit. 

Munculnya sisik yang gatal-gatal pada kulit ini seringkali menyakitkan dan membuat penderitanya sangat tidak nyaman. Bahkan banyak orang yang belum memahami mengenai penyakit ini dan memberikan stigma yang salah. Untuk mengetahui bagaimana perbedaan psoriasis dengan penyakit kulit biasa, yuk simak penjelasannya!

Faktor yang memengaruhi psoriasis

Psoriasis: Ketahui Perbedaannya dengan Penyakit Kulit Biasa
Foto: pexels

Psoriasis ini sering disamakan dengan penyakit kulit lainnya seperti eksim dan kekeringan kulit biasa. Menurut Michelle Henry seorang dokter kulit New York mengatakan bahawa psoriasis ini merupakan peradangan kulit yang disebabkan oleh berlebihnya produksi sel-sel kulit yang menyebabkan timbulnya sisik pada kulit. Penyakit ini dapat diderita oleh siapapun baik itu anak-anak maupun orang dewasa.

Cepatnya pergantian sel-sel kulit ini menyebabkan penumpukan sehingga timbulnya plak. Pergantian pada kulit yang normal pergantian sel-sel kulit ini membutuhkan waktu beberapa bulan, namun penderita penyakit ini hanya membutuhkan beberapa hari sehingga kulit-kulit tersebut menumpuk.

Penyakit kronis ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor yaitu seperti gangguan autoimun, faktor genetik, sistem pergantian sel-sel kulit sangat cepat, peradangan kulit, dan juga dapat disebabkan karena depresi, stress, serta gangguan penggunaan zat. 

Penyakit ini juga dapat memengaruhi kesehatan mental seseorang seperti gangguan kecemasan sosial. Banyak dari penderita ini merasa sedih dengan kondisi kulit mereka yang dianggap “kotor” karena plak kulit tersebut terkadang menempel pada suatu benda yang menyentuh kulit mereka. Sehingga stigma orang-orang saat melihat penyakit psoriasis ini membuat para pengidapnya merasa terisolasi.

Apakah psoriasis berbahaya?

Psoriasis: Ketahui Perbedaannya dengan Penyakit Kulit Biasa
Foto: istockphoto

Banyak orang yang beranggapan bahwa penyakit kronis ini menular. Karena plak-plak tersebut membuat orang dengan penyakit ini sering dikucilkan seperti tidak boleh dalam satu kolam renang yang sama, tidak boleh dekat dengan orang yang memiliki penyakit ini, dan sebagainya. Stigma inilah yang harus diluruskan.

Anggapan penyakit kronis ini menular sepenuhnya adalah salah. Menurut dr. Henry, “Psoriasis ini bukanlah penyakit menular, bahkan jika kulitmu tersentuh plak seseorang dengan penyakit ini, tidak akan menular”. Sehingga tidak perlu dikhawatirkan lagi untuk berdekatan maupun bersentuhan dengan penderita penyakit ini.

Bagaimana cara mengobati psoriasis?

Psoriasis: Ketahui Perbedaannya dengan Penyakit Kulit Biasa
Foto: istockphoto

Banyak anggapan yang mengatakan bahwa untuk menyembuhkan penyakit ini dengan diet yang sehat yaitu mengubah pola makan dan mengurangi konsumsi gluten. Selain itu mengoleskan lotion pada kulit juga dianggap dapat menyembuhkan penyakit ini. Namun hal itu semua tidak terlalu tepat. Cara terbaik untuk menyembuhkan penyakit ini yaitu dengan berkonsultasi pada dokter kulit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut seperti mendapatkan obat yang sesuai untuk penyakit ini, dan dapat mengetahui tingkat keparahan dari penyakit psoriasis yang diderita.

Penyakit ini memang membutuhkan waktu yang lama untuk sembuh, namun bukan berarti penyakit ini tidak dapat disembuhkan. Ashley Featherson, seorang ilmuwan makanan yang menderita psoriasis mengatakan bahwa perubahan gaya hidup dapat membantu menyembuhkan penyakit ini. 

Perubahan yang dimaksud yaitu dengan mendapatkan nutrisi yang tepat, menghindari rokok, dan menjaga stres dapat menyembuhkan penyakit ini. Semoga artikel ini dapat membantu kamu lebih memahami m engenai penyakit psoriasis ini ya, Ladies.

Ditulis oleh Refani Dwi Wahyu Aji Caraka

 

Sumber: allure

Must Read

Related Articles