OUR NETWORK

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala

Sakit kepala menyerang? Sebelum mengonsumsi obat pereda sakit seperti parasetamol, Ladies bisa mencoba mengonsumsi makanan berikut untuk meredakan rasa sakitnya. Yuk, Ladies, disimak!

Baca juga: Penyebab dan Tips Mengatasi Sakit Kepala Saat Menstruasi

1. Kentang Panggang

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Makanan berat seperti kentang panggang ternyata mampu meredakan sakit kepala, terutama akibat konsumsi alkohol. Konsumsi alkohol menurut Erin Palinski, menyebabkan dehidrasi pada tubuh, juga mengurangi kadar elektrolit seperti potassium. Konsumsi makanan mengandung potassium dapat mengurangi sakit kepala. Kentang panggang dengan kulit ternyata mengandung sekitar 721 mg potassium. Ini lebih banyak dari kandungan dalam pisang yaitu 467 mg.

2. Semangka

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Dehidrasi adalah salah satu penyebab sakit kepala yang paling umum. Ketika kepala sedang nyut-nyutan, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang banyak mengandung air seperti semangka. Semangka juga mengandung mineral seperti magnesium yang berperan dalam mencegah sakit kepala. Buat smoothie semangka dengan memblender 2 gelas semangka, 1 gelas es, ½ gelas yogurt, dan madu. Kamu juga bisa mengonsumsi makanan berkadar air tinggi seperti melon, timun, dan tomat.

3. Kopi

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Konsumsi kopi pada kadar yang pas bisa membantu meredakan sakit kepala. Kafein pada kopi membantu melancarkan peredaran darah. Namun, konsumsi berlebihan akan menyebabkan efek seperti alkohol. Jadi, jangan berlebihan ya, Ladies.

4. Kacang Almond

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Almond mengandung mineral yaitu magnesium yang berperan dalam meringankan sakit kepala. Makanan lain seperti pisang, kacang-kacangan, dan alpukat juga disarankan untuk dikonsumsi karena tinggi magnesium.

Baca juga: Manfaat ‘Ajaib’ Minyak Almond untuk Kulit

5. Makanan Pedas

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Sakit kepala yang disebabkan oleh sinus atau hidung tersumbat bisa diredakan dengan makanan pedas. Efek yang diberikan antara lain membuka saluran udara dan meringankan tekanan di kepala.

6. Yoghurt

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Salah satu penyebab dari sakit kepala yaitu kekurangan kalsium. Otak memerlukan kalsium untuk berfungsi dengan baik. Makanan mengandung kalsium tinggi seperti yoghurt tanpa gula dianjurkan untuk dikonsumsi saat sakit kepala. Probiotik yang dikandung juga berperan baik bagi pencernaan.

7. Salad Bayam

7 Makanan untuk Meringankan Sakit Kepala
Foto: unsplash.com

Bayam terbukti menurunkan tekanan darah, mencegah hangover, dan meringankan rasa sakit kepala. Ladies bisa membuat salad bayam dengan mencampur 2 gelas bayam, ¾ gelas semangka, ½ gelas apricot dan 2 sendok teh dari kacang almond serta taburan buah beri.

Semoga sakit kepala kamu reda setelah mengonsumsi makanan tadi ya, Ladies.

Sumber: womansday

Must Read

Related Articles