Memergoki pacarmu tengah berselingkuh tentunya bukanlah hal yang mudah untuk diterima. Mengalami pengkhianatan dalam hubungan bisa membuat berbagai emosi tiba-tiba meledak serentak dalam diri seseorang, mulai dari sedih, marah, terkejut, serta rasa tidak percaya. Kesulitan untuk memahami tindakan pacarmu tersebut bukanlah hal yang tak wajar. Namun, yang paling penting ialah keputusan yang akan kamu buat dan lakukan setelahnya. Keputusan dan tindakan yang sembrono dan diliputi emosi bukanlah hal yang bijak karena tindakan tersebut cenderung menghasilkan penyesalan yang besar di masa depan. Jika kamu mengalami peristiwa ini, sebaiknya kamu melakukan beberapa tips berikut ini, Ladies.
Baca juga: Beberapa Faktor Terjadinya Perselingkuhan, Apa Saja?
1. Ambil Nafas dan Izinkan Dirimu Untuk Menangis atau Berteriak
Seringkali orang-orang tidak memberikan ruang dan waktu untuk meluapkan atau sekedar merasakan perasaannya. Padahal, menurut Psikologi klinis, terapis seks dan ahli hubungan, Piper S. Grant, menyatakan, luapan perasaan ini penting. “Jika kamu perlu berteriak, maka, berteriaklah, tapi pada bantalmu, bukan pasanganmu. Jika kamu ingin menangis, maka, biarkan dirimu tenggelam dalam tangisanmu yang paling buruk,” ucapnya.
2. Hubungi Sahabat Kepercayaanmu
Hubungi sahabat terbaikmu yang dapat memberikan dukungan dan memiliki sikap bebas dari menghakimi. “Tidak jarang temanmu ingin melompat ke dalam masalahmu untuk menyelamatkanmu dan segera menawarkan saran mengenai apa yang perlu kamu lakukan. Namun, ini bisa lebih membingungkan dan terkadang membuatmu lebih kesulitan untuk mencari tahu apa yang terbaik untukmu,” jelas Grant. Namun, tidak berarti saran yang diberikan temanmu itu buruk. Yang perlu kamu lakukan ialah memahami dirimu untuk mengetahui apa yang terbaik untuk dirimu sendiri.
3. Mencoba Memahami Alasan Perselingkuhan Terjadi
Pakar seks dan hubungan, Bethany Ricciardi, mengatakan, penting untuk mengetahui alasan sebuah tindakan dilakukan, tak terkecuali perselingkungan dalam sebuah hubungan. Pastikan kamu siap untuk mendengarkan alasan yang sebenarnya dan jangan terlalu cepat membuat asumsi. “Dengarkan informasi serinci mungkin untuk memahami mengapa pacarmu melakukan hal tersebut,” ucap Ricciardi. Tak hanya akan memengaruhi keputusanmu, tetapi hal ini juga akan menjadi asupan yang baik untuk kondisi perasaanmu di masa depan.
4. Pastikan Dirimu Berada di Situasi yang Nyaman
Jika kamu memergoki langsung pacarmu berselingkuh, Ricciardi menyarankan, untuk segera pergi dari tempat tersebut. Karena tentunya kamu tidak akan merasa nyaman bukan berada di tempat yang sama dengannya? Temukan tempat aman dan nyaman untuk mengistirahatkan dirimu. “Situasinya akan sangat tidak terkendali ketika berhadapan dengan peristiwa tersebut, maka, penting untuk memastikan dirimu berada di lingkungan yang nyaman, sehingga kamu bisa melanjutkan kembali kegiatan sehari-harimu,” jelasnya.
5. Hindari Sikap Menyalahkan Diri Sendiri
Berselingkuh merupakan keputusan yang diambil secara sadar oleh pacarmu, oleh karena itu, kamu tidak perlu menyalahkan dirimu sendiri karena peristiwa tersebut. “Tidak peduli bagaimana situasinya, pacarmu memiliki komitmen denganmu, sehingga kamu tidak perlu merasa bertanggung jawab dengan hal itu,” ucap seorang Ahli Hubungan dan Pendiri Cupid’s Pulse, Lori Bizzoco. Kamu mungkin merasa kalau kamu kurang memberikannya perhatian. Tapi kamu tidak bisa menyalahkan dirimu sendiri atas keputusannya untuk berselingkuh, Ladies.
6. Evaluasi Pilihanmu
Memang tidak mudah untuk membuat keputusan akhir, akan tetapi, hal ini penting untuk mulai meletakkan fondasi akan dibawa ke mana hubunganmu bersamanya. “Apakah akan tetap bersama atau memutuskan untuk selesai, pada tahap ini, kamu perlu memikirkannya secara matang. Pertimbangkan dua hal, yakni antara memaafkan atau melupakannya,” ucap Ricciardi.
7. Berikan Waktu 24 Jam Pada Dirimu Sebelum Membuat Keputusan Besar
Tidak ada keputusan besar yang berakhir baik yang dilakukan secara tiba-tiba. Untuk itu, Grant menyarankan untuk memberikan dirimu selang waktu selama 24 jam sebelum kamu membuat keputusan besar apapun. “Tepat setelah memergoki pacarmu berselingkuh, seringkali kita merasa harus langsung membuat keputusan besar saat itu juga. Namun, dibandingkan menjadi reaktif, sebaiknya pikirkan baik-baik dan menjadi bijaksana,” jelasnya.
8. Evaluasi Kembali Hubunganmu
Melihat masa lalu tidak selalu buruk, justru hal ini dapat menjadi bahan pertimbanganmu untuk membuat keputusan ketika kamu memergoki pacarmu berselingkuh. “Jika ini merupakan sesuatu yang bisa kamu maafkan, maka, kamu perlu berbicara secara baik-baik dengan pacarmu mengenai hubunganmu dengannya ke depan. Jika tidak, maka, kamu perlu move on dengan cara terbaik yang kamu bisa,” Bizzoco menyarankan.
9. Hindari Media Sosial
Ladies, meskipun berbagai emosi tengah meledak dalam dirimu dan kamu ingin mengungkapkannya, sebaiknya hindari meluapkannya melalui media sosial. Terkait bagaimana kamu kecewa dan membenci pacarmu hanya untuk kemudian memaafkan tindakan mereka. Bisa jadi hasilnya justru memperburuk hubungan kalian di masa depan. Sama halnya dengan memposting foto palsu yang tampak bahagia untuk memperlihatkan dirimu baik-baik saja padahal sebenarnya tidak. Sebaiknya, beri dirimu ruang dan waktu untuk memproses semuanya dengan baik dan tetap offline.
10. Jangan Mencoba Membalas Pasanganmu atau Bersikap Penuh Dendam
Tak jarang ketika kita merasakan sakit hati, kita pun ingin orang yang membuat kita sakit hati merasakan hal yang sama. Namun, ini bukanlah tindakan yang bijak, Ladies. Menurut Ricciardi, meski kamu melakukan pembalasan, hal ini tidak akan membuat perasaanmu merasa lebih baik bahkan mungkin dapat memperburuk hubunganmu dengannya.
Baca juga: Meski Memiliki Kekasih ‘Sempurna’ Inilah Alasan Kenapa Pria Masih Selingkuh
So, dibanding sibuk menyalahkan pacarmu, atau menyusun rencana balas dendam, lebih baik manjakan tubuh dan pikiranmu agar kamu tetap bisa menjalankan kehidupanmu dengan baik, Ladies.
Sumber: sheknows.com , Foto cover: shespiespi.com