Terungkapnya kasus Harvey Weinstein tahun lalu bukan saja membuka mata dunia mengenai bisnis kotor di dunia Hollywood, tetapi juga memicu rasa penasaran publik mengenai siapa saja aktris besar yang pernah menjadi korban. Uma Thurman adalah salah satu aktris yang sering ditanyakan pendapatnya mengenai Harvey Weinstein karena bagaimanapun, nama Uma Thurman mulai besar berkat film Pulp Fiction (1994) dan Kill Bill (2003-2004) yang diproduseri oleh Harvey Weinstein.
Uma juga sempat menyatakan kemarahannya, tapi saat itu dia mengaku belum siap untuk menceritakan pengalamannya. Beberapa hari yang lalu, Uma Thurman akhirnya angkat suara. Bukan hanya menceritakan kisahnya mengenai pelecehan seksual, tetapi juga betapa sutradara Quentin Tarantino yang membahayakan nyawanya dalam produksi film. Ceritanya ini dungkapkan secara ekskulif dalam New York Times.
Uma mengalami pelecehan seksual di sebuah hotel di Paris. Menurut keterangan Uma, Harvey saat itu sedang menggunakan jubah mandi dan mengajaknya ke steam room. Uma yang saat itu sedang mengenakan pakaian berbahan leather merasa bahwa kondisi tersebut membuatnya malu dan akhirnya memutuskan untuk meninggalkan kamar tersebut.
Setelah peristiwa tersebut, Uma mengelamai pelecehan seksual lagi di London.
Uma menjelaskan bahwa Harvey menindihnya dan berusaha melakukan tindakan tidak senonoh serta tindakan tidak menyenangkan lainnya. Uma juga mengungkapkan bahwa Harvey mengancamnya untuk tidak menceritakan peristiwa tersebut apabila masih ingin berkarier di Hollywood. Menanggapi tudingan dari Uma, Harvey telah mengeluarkan pernyataan resmi yang membantah tuduhan pelecehan seksual tersebut dan berencana melakukan tindakan hukum pada Uma.
Sayangnya, bukan hanya Harvey Weinstein yang melakukan tindakan kekerasan pada Uma. Dalam set film Kill Bill di Meksiko, sutradara Quentin Tarantino memaksa Uma untuk mengendarai mobil yang tidak bisa dioperasikannya. Uma sudah menolak karena takut nyawanya tidak selamat. Ketakutan Uma memang benar terjadi, mobil yang dikendarainya menabrak pohon dan menyebabkan luka permanen pada tubuhnya. Namun beruntung, Uma masih selamat. Setelah peristiwa tersebut, Uma terlibat pertengkaran dengan sang sutradara dan menuduhnya melakukan percobaan pembunuhan atas dirinya. Sebagai bukti, Uma meminta rekaman dari kecelakaan tersebut dan sudah diunggah di web Times. Saat dimintai keterangan mengenai peristiwa ini, Quentin Tarantino berkata bahwa dirinya tidak mengingat peristiwa yang dituduhkan Uma tersebut.
Sepertinya perjuangan para pekerja wanita di Hollywood masih panjang ya, Ladies. Bukan saja kasus pelecehan seksual, tetapi juga keamanan aktris dalam proses syuting. Semoga saja kasus ini segera mendapatkan titik terang…
Sumber: Refinery29, Foto cover: dailywire.com