Buat Ladies pencinta instan, dip powder nails selalu menjadi pilihan yang menarik. Terlebih lagi, hasilnya yang lebih berkilau dan tahan lama dibandingkan manicure alami dan gel polish manicures, membuat penggemar produk ini terus meningkat. Ini karena dip powder nails menggabungkan jenis lem kuku dan bubuk akrilik berwarna untuk mengembangkan kuteks yang tahan lama tanpa memerlukan sinar UV untuk mengeringkan kuteks.
Akan tetapi, lapisan resin dan bedak yang diterapkan, membuat kuteks yang satu ini lebih tebal dan lebih sulit untuk dibersihkan sendiri tanpa berisiko merusak kuku asli. Bahkan lebih sulit daripada menghapus kuteks gel Biasanya kamu disarankan untuk meminta bantuan profesional untuk menghapus kuteks ini, Ladies. Tapi, dilansir dari Good Housekeeping, ada nih tips aman untuk menghilangkan dip powder nails yang bisa kamu praktikkan di rumah.
Pertama, siapkan beberapa alat seperti, kikir kuku, gunting kuku, aseton, mangkuk kecil, dan pendorong kutikula berbahan kayu. Setelah semua alat siap, yuk ikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Potong ekstensi dan kikis warnanya
Gunakan gunting kuku untuk memotong kuku ekstensi hingga panjangnya sama dengan kuku aslimu di bawahnya. Selanjutnya, kikis warna kuku. Mengingat kamu memiliki lapisan campuran resin dan bubuk pada kukumu, sehingga kamu perlu mengikisnya untuk membuat proses penghapusan lebih mudah dilakukan. Menurut Pakar Kuku sekaligus Pemilik Notox Nails di Beverly Hills, Lexi Suga, ini penting dilakukan untuk membantu proses penghapusan menggunakan aseton. “Buat menjadi sangat tipis agar aseton dapat meresap dengan cepat,” ujarnya.
2. Rendam kuku dalam semangkuk aseton
Merendam kuku dalam mangkuk berisi aseton akan membantu menghilangkan kuteks. Rendam selama 10 menit, lalu kikis dengan lembut sisa yang tidak terhapus. Bila kuteks masih sulit dihapus saat digosok, bahkan setelah 10 menit, rendamlah kembali kuku di mangkuk berisi aseton.
3. Gosok sisa kuteks dengan Lembut
Gunakan pendorong kutikula berbahan kayu pada tahap pengikisan ini. Lakukan pengikisan dair alas kutikula menuju bagian atas kuku. Ulangi proses ini sampai sisa kuteks benar-benar hilang. Tapi lakukan selembut mungkin, ya Ladies, jangan terburu-buru karena sedikit salah langkah akan merusak bantalan kukumu. Selain itu, jangan pula merobek dip powder nails, karena kamu bisa membuat kukumu trauma parah.
Baca juga: Hati-Hati, Kesalahan Saat Potong Kuku Bisa Menyebabkan Ini Lho!
4. Beri kuku alami beberapa TLC
Setelah semua kuteks terhapus dari kuku, langkah yang perlu dilakukan belum selesai, ya Ladies. Kamu perlu merawat kuku alamimu agar kesegarannya kembali. Dalam hal ini, cobalah kikir ujung kuku ke bentuk yang kamu inginkan, dan gosok dengan lembut. Kemudian, oleskan minyak kutikula ke kutikulamu agar kesehatan kuku tetap terjaga.
Sebisa mungkin jangan lakukan tips ini ketika kamu sedang terburu-buru. Lakukan semua langkah ini dengan lembut dan penuh kehati-hatian ya, Ladies. Dengan begitu, kamu bisa menghapus dip powder nails-mu tanpa profesional perlu turun tangan. Selamat mencoba!
Sumber: Good Housekeeping