OUR NETWORK

Pilihan Hair Tonic Berdasarkan Kebutuhan Rambutmu!

Rambut yang sehat dan indah merupakan salah satu penunjang agar tampil makin percaya diri. Untuk itu, perlu dilakukan perawatan khusus, Ladies! Tak cukup dikeramasi dengan shampoo saja, rambut juga membutuhkan tonic yang bisa menyehatkan rambut dan kulit kepala. Hair tonic merupakan vitamin rambut yang bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada rambut serta kulit kepala. Selain itu, hair tonic juga bisa menyuburkan rambut, mengatasi kerontokan, dan membantu mempercepat pertumbuhan rambut. Ada banyak jenis hair tonic yang dibuat berdasarkan jenis rambut dengan bahan alami sesuai kebutuhan. Berikut ini beberapa pilihan hair tonic berdasarkan kebutuhan rambutmu dengan bahan alami yang bisa kamu pilih!

Ginseng hair tonic

pilihan hair tonic berdasarkan kebutuhan rambut
Foto: distributorcreamrdasli.com

Salah satu jenis tumbuhan rimpang yang baik digunakan untuk rambut adalah ginseng atau ginger. Ginger hair tonic ini diformulasikan khusus bagi mereka yang mempunyai masalah rambut rontok berlebihan akibat stress sehingga rambut menjadi lebih rapuh. Biasanya, ginger hair tonic juga mengandung pro vitamin B5 sebagai penguat kinerja ginseng untuk atasi kerontokan dan kerusakan rambut.

2. Jasmine hair tonic

pilihan hair tonic berdasarkan kebutuhan rambut
Foto: stylecraze.com

Bukan hanya digunakan untuk bahan minuman dan perawatan kulit, jasmine atau bunga melati rupanya juga bermanfaat untuk rambut, Ladies! Jasmine hair tonic membantu melembutkan rambut. Jadi, kamu yang punya rambut kering, kasar, dan mudah patah bisa menggunakan jasmine hair tonic untuk menjaga elastisitas rambut. Bukan hanya itu, tonic jenis ini juga mampu menjaga rambut agar tak nampak kusam dan makin berkilau.

3. Hair tonic kemiri

pilihan hair tonic berdasarkan kebutuhan rambut
Foto: rahmanauf1991.blogdetik.com

Kemiri memang sudah lama dikenal sebagai bahan alami untuk merawat rambut. Bukan hanya itu, kemiri juga mengandung zat yang dapat meningkatkan produksi pigmen pada kutikula rambut sehingga rambut nampak makin hitam berkilau. Hair tonic kemiri ini juga mampu melindungi rambut dari sinar matahari yang bisa merusak rambut. Buat kamu yang mempunyai masalah rambut bercabang dan kemerahan bisa coba gunakan hair tonic kemiri ya.

4. Rose hair tonic

pilihan hair tonic berdasarkan kebutuhan rambut
Foto: hairbudhha.net

Selain jasmine, ada juga jenis bunga lain yang biasa digunakan untuk merawat kecantikan tubuh. Yap, bunga cantik berduri ini bisa membantu menjaga kesehatan kulit kepala, sebab ia mampu mengangkat sel kulit mati yang menempel. Kulit kepala yang sehat memiliki elastisitas yang bagus sehingga akar rambut bisa merekat kuat. Alhasil, rambut jadi tak mudah rontok, Ladies. Buat kamu yang ingin memanjangkan rambut. Bisa coba tonic satu ini.

So, itu tadi beberapa pilihan hair tonic sesuai dengan kebutuhan rambut kamu. Kenali kebutuhannya dan supaya perawatannya pas.

Sumber: klinikkecantikan, Foto cover: anekashare.com

Must Read

Related Articles