today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Hasil Studi, Ras Asia-Amerika Menggunakan Sunscreen Berbeda Daripada Lainnya

Penelitian terbaru dari JAMA Dermatology menemukan hal unik dari ras Asia-Amerika dibanding ras lain. Ras Asia-Amerika memiliki cara tersendiri dalam melindungi diri dari sinar matahari dibanding ras dan etnik grup lain termasuk dalam memakai sunscreen. Seperti apa hasil riset tersebut?

Hasil penelitian

Penelitian ini dilakukan pada 84.000 koresponden. Sekitar 7% atau 5.700 orang merupakan ras India-Amerika, China-Amerika, Filipino-Amerika, dan Jepang-Amerika. Berdasarkan hasil survey, hampir 40% Asia-Amerika tidak secara konsisten melindungi diri dari sinar matahari. Beberapa hal yang biasa dilakukan untuk melindungi diri dari sinar UV sebagai parameter survey tersebut yakni menggunakan sunscreen, berada di bawah bayangan lain, memakai lengan panjang atau memakai topi saat d iluar.

Riset tersebut menemukan bahwa 50% individu Asia-Amerika yang ikut survey serta tidak menggunakan sunscreen atau topi setiap hari dibandingkan ras Amerika kulit putih. Namun 90% dari mereka menggunakan pakaian panjang menutupi seluruh tangan dan kaki hingga ke lutut.

Hasil Studi, Ras Asia-Amerika Menggunakan Sunscreen Berbeda Daripada Lainnya
Foto: pexels.com

Menurut Dr. Howa Yeung dari JAMA Dermatology, perbedaan ini penting untuk mengetahui bagaimana ras Asia-Amerika dapat melindungi diri dari paparan sinar UV dan mengurangi resiko kanker kulit. Populasi Asia-Amerika bertambah hampir dua kali lipat sejak permulaan abad 21. Pada tahun 2000, jumlahnya 12 juta orang dan menjadi 23 juta orang di tahun 2019. 

Baca juga: Stiker Ini Ngingetin Kamu Untuk Mengaplikasikan Kembali Sunscreen! 

Meskipun populasi terus bertambah, studi akan ras Asia-Amerika masih belum banyak berkembang nih, salah satunya yakni kanker kulit. Berdasarkan Center for Disease and Prevention, hal tersebut dikarenakan penyakit ini jarang terjadi pada ras Asia-Amerika dibandingkan pada ras Amerika kulit putih. 

Ras Asia-Amerika lebih sering mencari tempat untuk berlindung dari sinar matahari, menggunakan baju panjang dan jarang mengalami sunburn atau terbakar matahari. Mereka juga jarang menggunakan sunscreen, melakukan tanning indoor, dan memperoleh pemeriksaan kulit menyeluruh dibanding ras kulit putih Amerika.

Dr. Yeung dan tim merekomendasikan untuk tetap menghindari dan melakukan perlindungan dari sinar matahari seperti menggunakan sunscreen untuk siapapun termasuk Asia-Amerika. Lebih baik mencegah daripada mengobati kan, Ladies?

 

Sumber: Upi

Must Read

Related Articles