OUR NETWORK

5 Tips Menjaga Kesehatan Payudara untuk Cegah Kanker

Menjaga kesehatan payudara merupakan hal yang penting dilakukan bagi setiap perempuan. Ini karena kita memiliki tingkat resiko yang tinggi terkena kanker payudara loh Ladies. Selain itu, kematian akibat kanker payudara ini menjadi penyebab kematian akibat kanker yang terbanyak di Indonesia. Bahkan, kanker payudara ini menjadi kanker yang paling umum di dunia menurut WHO.

Inilah mengapa dalam menjaga kesehatannya sangat penting dilakukan untuk mencegah kita terkena resiko kanker payudara.  Resiko terkena kanker payudara dapat terjadi akibat kita abai dalam merawat dan menjaga pola gaya hidup kita loh, Ladies. Nah, berikut adalah beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kesehatan payudara dalam mencegah resiko terkena kanker, yaitu:

Baca juga: Payudara Terasa Sakit? Lakukan Gaya Hidup yang Disarankan Ahli Berikut Ini

1. Menjaga kesehatan payudara dengan pertahankan berat badan

Untuk mencegah dan mengurangi resiko kanker payudara, dengan menjaga berat badan adalah salah satu langkah yang bisa kamu lakukan. Hal ini Karena jaringan lemak pada tubuh dapat memaparkan estrogen lebih banyak. Sehingga, ini dapat merangsang pertumbuhan dan perkembangan kanker payudara.

2.  Berolahraga

menjaga kesehatan payudara dengan olahraga
Sumber: istockphoto.com

Berolahraga adalah cara untuk menjaga kesehatan payudara dan mencegah resiko terkena kanker. Ini karena ketika kita lebih aktif secara fisik memiliki kemungkinan 25% lebih kecil terkena kanker payudara dibandingkan saat kita tidak banyak bergerak. Dengan olahraga yang teratur dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, menangkal obesitas, dan menurunkan kadar estrogen serta insulin yang menyebabkan kanker.

3.  Batasi alkohol untuk satu minuman per hari

Dalam menjaga kesehatan payudara, mengurangi alkohol adalah salah satu upaya yang dapat dilakukan. Ini karena alkohol dapat menyebabkan resiko terkena kanker payudara. Bahkan, ketika mengonsumsi lebih dari dua gelas alkohol sehari dapat berisiko lebih tinggi terkena kanker. Sehingga, ada baiknya untuk membatasi dalam mengonsumsi alkohol untuk menghindari resiko kanker.

4. Tetap terhidrasi dan konsumsi makanan sehat seimbang

menjaga kesehatan payudara dengan makan makanan seimbang
Sumber: istockphoto.com

Nutrisi yang baik dapat membantu melindungi kita terhadap sejumlah kanker, termasuk kanker payudara. Dengan tetap terhidrasi dan mengonsumsi makanan yang sehat seimbang dapat memperlambat atau mencegah perkembangan atau kekambuhan kanker payudara loh Ladies.

Sehingga, ada baiknya konsumsilah setidaknya lima sampai delapan porsi buah dan sayuran setiap hari untuk mengurangi resiko terkena kanker. Kamu dapat mengonsumsi makanan pelawan kanker, seperti brokoli, kubis, kangkung, semangka, dan biji-bijian.

5. Menjaga kadar vitamin D dalam tubuh

Perempuan dengan kadar vitamin D rendah dapat memiliki risiko lebih besar terkena kanker payudara atau beresiko untuk kambuh kembalinya kanker tersebut loh Ladies. Sehingga, untuk menjaga kesehatan payudara, kamu juga harus meningkatkan kadar vitamin D dalam tubuh. Periksakan kadar vitamin D dalam tubuh kamu. Jika rendah, kamu dapat bicarakan dengan dokter tentang mengkonsumsi suplemen vitamin D3.

Nah, dengan melakukan beberapa tips di atas kamu dapat mencegah resiko terkena kanker payudara. Dr. Stephanie Valente, DO, ahli bedah payudara di Cleveland, “dengan menjadikan lima kebiasaan sehat ini bagian dari hidup kamu, tidak hanya melawan kanker payudara tetapi banyak kanker dan penyakit lainnya sambil menikmati lebih banyak energi, menurunkan tingkat stres, dan suasana hati yang lebih baik.”​

Namun, selain tips di atas, dalam menjaga kesehatan payudara juga dapat kita lakukan dengan cara mengamati dan memeriksanya sendiri. Ini adalah upaya untuk melihat gejala dari resiko terkena kanker payudara. Maka dari itu kamu dapat melakukannya setiap sebulan sekali ya, Ladies.

 

Sumber: clevelandclinic

Must Read

Related Articles