OUR NETWORK

5 Pertanda Kamu Kekurangan Asupan Lemak

Lemak selama ini identik dengan hal-hal yang tidak sehat dan gampang menaikkan berat badan. Padahal, lemak sendiri ada berbagai jenis, ada yang sehat dan ada pula yang tidak. Sejatinya, baik itu lemak sehat ataupun tidak sehat, tubuh sama-sama membutuhkannya. Bahkan, jika kekurangan akan membuat tubuh tidak berfungsi dengan selayaknya.

“Lemak merupakan mikronutrien yang banyak berfungsi untuk tubuh,” papar ahli diet terdaftar Amanda Holtzer, RD. Berikut ini deretan bahaya jika kamu kekurangan lemak tubuh.

1. Terus merasa lapar

Salah satu pertanda yang gampang dilihat adalah kamu terus menerus merasa lapar. Holtzer menyebutkan lemak memiliki peran yang penting dalam mengatur rasa kenyang (seberapa puas yang kamu rasakan). Alasannya, lemak memperlambat pengosongan lambung. Artinya, lemak membutuhkan waktu lama dalam proses pencernaan dan itulah yang membuat kamu merasa kenyang.

2. Terus merasa lelah

Pertanda selanjutnya adalah kamu kerap kali merasa kelelahan. Bahkan, hanya rebahan seharian kamu merasa lelah. Di dalam lemak mengandung kalori sebagai sumber energi. Jadi, jika kamu kekurangan lemak atau memang sengaja memangkas lemak yang masuk ke dalam tubuh. Bisa menjadi penyebab perasaan lelah terus datang.

3. Sakit lebih sering

5 Pertanda Kamu Kekurangan Asupan Lemak
Foto: forbes.com

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, tidak makan asupan lemak yang cukup bisa menyebabkan terjadinya micronutrient deficiencies atau kekurangan mikronutrien. Alasannya, beberapa jenis vitamin hanya larut dengan lemak. Jadi, dengan konsumsi lemak yang cukup, kamu juga bisa memastikan asupan vitamin yang aman.

Contohnya adalah vitamin E yang larut dalam lemak, ini merupakan kandungan antioksidan yang bisa melindungi sel-sel dari kerusakan. Dalam jangka panjang, kekurangan lemak bisa memengaruhi kesehatan secara menyeluruh. Bahkan bisa berdampak ke berbagai penyakit kronis seperti diabetes, kanker, jantung, dan juga stroke.

4. Kulit terasa kering

Lemak juga memainkan peran yang penting dalam kondisi kulit. Contohnya sama asam lemak omega-3 dan omega-6 yang bagus untuk kulit. Tidak hanya itu saja, lemak tak jenuh ganda seperti yang terdapat pada salmon, kenari, dan lainnya bisa membantu produksi sekaligus memelihara sel barries kulit yang membuatnya tetap kenyal dan cantik.

Baca juga: Tak Selalu Buruk, Ini Manfaat Baik Lemak Bagi Tubuh

5. Mengalami kerontokan

Satu lagi yang perlu kamu waspadai, kekurangan lemak juga bisa berakibat pada kerontokan rambut. Seperti bagian tubuh lainnya, Holtzer menyebutkan jika rambut juga memerlukan mikronutrisi dari lemak untuk membuatnya tetap kuat. Dan jika kamu kekurangan lemak, rambut rontok dan kulit kepala kering merupakan dampaknya.

Meski kamu sedang menjalani diet yang ketat, usahakan untuk tetap mendapatkan asupan lemak yang cukup. Ada banyak sekali jenis lemak yang bisa dikonsumsi, beberapa contoh bahan makanannya antara lain, kacang almond, minyak zaitun, salmon, mackerel, telur, alpukat, dan masih banyak lagi lainnya.

 

Sumber: livestrong

Must Read

Related Articles