Tahukah Ladies, ternyata kita hidup di dunia yang menawarkan hal-hal menakjubkan di sekitar kita. Akan tetapi, kita terkadang melupakan atau luput memerhatikannya. Terjebak dalam kehidupan yang penuh rutinitas membuatmu nyaris tidak pernah menghirup aroma bunga mawar, apalagi membuka mawar untuk melihat ke dalamnya. Yup, ternyata, ada rahasia-rahasia indah yang tersembunyi di balik hal-hal yang menurut kita biasa, yang tidak akan kita ketahui apabila tidak melihatnya lebih dekat.
Baca juga: Manipulasi Foto Surrealis Karya Zulkarnain Ismail
Ingin tahu hal-hal biasa apa saja yang ternyata akan membuat kita takjub? Simak daftarnya di bawah ini Ladies!
1. Inilah foto jantung yang sudah dibersihkan
Jantung pucat ini diperoleh dengan membersihkan semua sel pendonor jantung sampai yang tersisa adalah perancah protein (scaffold protein). Jantung ini siap disuntikkan dengan sel induk penerima transplantasi sehingga jantung baru, yang sudah cocok dengan penerima donor, dapat ditumbuhkan.
2. Patung kepala besar di Pulau Easter ternyata memiliki badan!
Ladies pasti tahu dong patung kepala besar ini. Nama tradisional patung ini adalah moai, tetapi kebanyakan orang mengenal mereka sebagai kepala raksasa. Selidik punya selidik, ternyata patung ini memiliki tubuh loh! Alasan orang-orang mengira bahwa patung ini hanya memiliki kepala adalah karena ada sekitar 150 patung yang terkubur di daerah gunung berapi, yang merupakan pemandangan patung Pulau Paskah paling indah.
3. Butiran garam di bawah mikroskop
Kristal garam memiliki bentuk kubik. Akan tetapi, setelah diamati lebih dekat, ternyata kristal gram memiliki pemandangan yang indah. Senyawa ionik garam ini terdiri dari atom natrium dan klorida. Saat sejumlah molekul ini bergabung membentuk kristal, mereka akan mengatur diri mereka sendiri ke dalam pola kubik. Ajaib!
4. Ini dia wujud bayi flamingo
Ladies penasaran dengan wujud bayi flamingo? Ternyata, bayi flamingo tidak berwarna pink loh, melainkan warna putih. Bayi flamingo ternyata diberi susu warna merah cerah yang dibuat dari saluran pencernaan orang tua mereka. Saat bayi-bayi ini tumbuh dewasa, mereka mulai mengembangkan bulu merah muda ikonik mereka. Flamingo dewasa kemudian akan memakan ganggang merah dan ganggang biru-hijau, yang kaya akan beta karoten, bahan kimia organic dengan pigmen oren kemerahan. Sistem jalur pencernaan flamingo mengekstraksi pigmen ini hingga larut menjadi lemak. Lemak ini kemudian disimpan ke dalam bulu baru untuk menghasilkan warna bulu pink yang cantik.
5. Sistem saraf manusia utuh
Tahun 1925 silam, dua mahasiswa kedokteran di Kirksville, Missouri, ditantang untuk membedah system saraf mayat, mulai dari otak hingga ke bawah tetapi harus berada dalam keadaan utuh. Proses ini membuat para siswa, M.A. Schalack dan L.P Ramsdell bekerja lebih dari 1.500 jam. Setelah mengeluarkan darah, keringat, dan air mata, mereka berhasil menghasilkan tampilan luar biasa sistem saraf yang kini dipajang di Museum Kedokteran Osteopatik di A.T. Still University (ATSU) di Kirksville. Pajangan sistem saraf manusia ini hanya ada empat buah di dunia loh, Ladies.
6. Kristal es salju besar di Swiss
Kristal es memiliki variasi bentuk, intensitas, dan ukuran. Akan tetapi di Swiss terdapat kristal es dengan ukuran besar yang bisa dilihat dengan mata telanjang. Wow!
7. Kulit harimau saat dicukur
Setiap harimau memiliki pola garis-garis unik yang ideal untuk kebutuhan kamuflasenya. Menariknya, bukan hanya bulunya saja loh yang memiliki motif garis. Ternyata motif garis harimau bersumber dari kulitnya. Rupanya warna gelap pigmentasi kulitnya terhubung langsung dengan warna bulunya.
8. Bintang laut tak berbintang
Bintang laut tak selamanya berbentuk bintang. Akibat kelainan saat lahir, ada juga bintang laut yang berbentuk kotak seperti ini.
9. Di balik penampilan reporter
Jurnalis dan reporter yang tampil di televisi mungkin terlihat cantik dan menarik. Namun tahukah Ladies, di balik penampilan glamornya, terdapat detail yang merepotkan. Seperti yag ditampilkan dalam foto ini, sang jurnalis menggunakan receiver di dalam telinga yang membuatnya dapat mendengarkan arahan tim dan pemancar yang dipasang dengan cermat di belakang gaunnya sehingga penonton tidak akan melihatnya.
10. Mikroba pada tangan anak usia 8 tahun setelah bermain di luar
Malas cuci tangan setelah bepergian ke luar rumah? Hmmm, pikirkan lagi Ladies. Ini adalah potret jumlah mikroba yang terdapat pada tangan anak laki-laki berusia 8 tahun setelah bermain di luar. Namun tenang saja, sebagian besar kuman tidak akan membahayakanmu. Sistem kekebalan akan melindungimu dari infeksi. Selain itu, tumbuh di lingkungan yang alami pun dapat membantu anak mengembangkan respon imun yang seimbang. Eits, meskipun demikian, cuci tangan sebelum makan tetap wajib ya Ladies hihihi.
11. Gambar aktual virus
Pernahkah Ladies penasaran dengan wujud sebenarnya dari virus si sumber penyakit? Ternyata seperti ini lohhh. Virus yang berada dalam foto adalah virus keluarga bakteriofag atau fag yang ditemukan secara independen oleh Frederick Twort pada tahun 1915 dan Felix d’Herelle pada tahun 1917.
Baca juga: Museum-Museum di Jakarta dengan Spot Foto Instagramable
Ternyata banyak hal di sekitar kita yang menawarkan banyak perspektif berbeda yang nggak pernah kita lihat sebelumnya.
Sumber: Bored Panda