OUR NETWORK

Si Penakluk Wanita Bos Playboy Hugh Hefner Meninggal pada Usia 91 Tahun

Mungkin namanya tak terlalu terkenal di Indonesia, namun nama majalahnya begitu digilai oleh para pria dewasa. Yup, Ladies pendiri majalah pria dewasa Playboy Hugh Hefner dikabarkan meninggal pada Kamis (28/9/2017). Kabar meninggalnya bos Playboy ini dikonfirmasi langsng oleh saluran resmi mereka.

Berdasarkan keterangan mereka, pria penakluk banyak wanita itu meninggal secara normal di rumahnya yang mewah, Playboy Mansion. Saat meninggal ia juga dikelilingi oleh keluarganya.

Pihak keluarga menyebutkan jika Hefner merupakan sosok ayah dan juga pioner budaya serta media.  

“Kehidupan yang luar biasa dan berdampak sebagai pelopor media dan juga budaya,” pernyataan Cooper, putra Hefner.

Si Penakluk Wanita Bos Playboy Hugh Hefner Meninggal pada Usia 91 Tahun-a
Foto: Mashable.com

Pria yang ikonik dengan pakaian piyama saat berada di Playboy Mansion ini dikenang banyak orang dalam kiprahnya yang ‘berbeda’. Meski sudah meninggal, ternyata ia masih memunculkan kontroversi. Sejak tahun 1992 ia telah memesan kavling makam yang berlokasi di samping Marilyn Monroe, salah satu cover girl favoritnya.

Hefner mengeluarkan majalah dengan logo kelinci ini sejak tahun 1953 dan saat ini sudah menjadi salah satu yang cukup terkenal dan dinanti-nanti oleh para pria, mungkin juga sebagian para wanita. Sampai sekarang ini majalah Playboy masih menjadi salah satu yang diperdebatkan kehadirannya, termasuk juga di Indonesia.

Hefner dilahirkan di Chicago, 9 April 1926. Ia wafat di usia 91 tahun di Los Angeles, California. Banyak selebritis yang mengungkapkan belasungkawa mereka di Twitter. Karena walaupun dengan segala kontroversinya, Hugh juga merupakan seorang dermawan yang kerap menyumbangkan hartanya secara individu maupun lewat badan amal. Rest in peace, Hugh Hefner.

 

Sumber: BBC, USA Today, Foto cover: timeincuk.net

Must Read

Related Articles