OUR NETWORK

One Love Manchester: Konser Amal untuk Korban Teror Bom Manchester

Teror bom di konser Ariana Grande, tepatnya di Manchester Arena, Manchester, menyisakan trauma dan kepedihan bagi dunia, terutama para korban dan Ariana Grande. Namun, Ariana Grande tidak ingin membiarkan ketakutan terus menyelimuti dunia. Dengan mengajak beberapa penyanyi dunia lainnya, Ariana Grande mengadakan konser amal bertajuk “One Love Manchester.” Hasil penjualan tiket dan donasi yang didapatkan dalam acara tersebut akan disumbangkan sepenuhnya kepada para korban teror Manchester, juga teror di belahan Britania Raya lainnya, melalui Palang Merah Manchester.

Foto: mirror.co.uk

Konser yang diadakan di Old Trafford Cricket Ground pada hari Minggu 4 Juni lalu ini berhasil mengumpulkan 50.000 penonton. Sebanyak 14.000 penonton adalah penonton konser Ariana Grande, yang memang sengaja diundang dan menempati front section. Konser ini dimeriahkan pula oleh beberapa musisi lain, seperti Mumford and Sons, Coldplay, Niall Horan, Robbie Williams, Take That, Little Mix, Usher, The Black Eyed Peas, Miley Cyrus, Justin Bieber, Katy Perry, Pharrel Williams, dan kejutan dari Liam Gallagher.

Foto: mirror.co.uk

Foto: mirror.co.uk

Photo by Getty Images/Dave Hogan for One Love Manchester via inews.co.uk

Foto: mirror.co.uk

Sayangnya konser berjalan dengan suasana yang cukup muram akibat teror di London Bridge.

Sabtu (3/6) malam lalu, sekelompok teroris menabrak pejalan kaki dengan mobil van putih, kemudian menikam warga secara acak. Teror ini terjadi sekitar pukul 10 malam waktu setempat, dan menewaskan tujuh orang serta melukai kurang lebih 48 orang. Meskipun demikian, peristiwa teror tersebut tidak mengurangi antusiasme warga untuk untuk meramaikan konser “One Love Manchester”. Hingga saat ini, dana donasi telah terkumpul sebanyak $9 juta, padahal awalnya hanya ditargetkan sekitar $2,6 juta saja.

via GIPHY

Buat kamu yang penasaran dengan serunya konser ini, bisa lihat tayangan ulang selengkapnya di YouTube ya.

Sumber: Variety

Must Read

Related Articles