Selain berbakat dan cantik, Emma Stone punya kepribadian yang bikin orang tertarik. Dia kelihatan super menyenangkan, ramah, dan lucu. Cowok-cowok kepincut, cewek-cewek berharap bisa jadi sahabatnya. Well, biar tambah akrab kenalan lebih dekat dulu yuk sama sosoknya.
Terlahir di Scottsdale, Arizona, 6 November 1988, Emma terlahir dengan nama Emily Jean Stone.
Tapi waktu mau apply untuk kartu SAG (Screen Actors Guild), ternyata udah ada aktris bernama Emily Stone. Emma pun mengganti namanya. Dan kebetulan banget Emma ngefans sama Spice Girls, terutama Baby Spice alias Emma Bunton. Bahkan saking ngefansnya sampai teman-temannya mulai manggil dia Emma sejak jaman sekolah dulu.
Emma punya ciri khas suara yang serak dan dalam, mata hijau, juga rambut merah yang memberikan kontras menarik dengan kulit pucatnya. Walau udah dikenal sebagai redhead, Tapi ternyata warna rambut aslinya tuh blonde. Judd Apatow, sutradara film Superbad yang jadi debut film Emma yang menyarankan. Dan karena suka, Emma memutuskan untuk mempertahankan warna merah itu. Sementara suaranya yang serak itu karena waktu bayi mengalami colic (kondisi di mana bayi menangis terus-menerus). Ini membuat pita suaranya mengalami penebalan. Bahkan menurut Emma, kalau harus melakukan adegan teriak yang biasanya dilakukan berulang-ulang, dia bisa aja kehilangan suaranya selama seminggu. Ouch. Duh, untung masih bisa tetep nyanyi ya.
Selain ngefans Spice Girls, rupanya Emma dan ibunya juga ngefans berat sama The Beatles.
Ada cerita menarik soal ini. Emma dan ibunya Krista punya matching tattoos di pergelangan tangan mereka sebagai bentuk perayaan setelah Krista dinyatakan sembuh dari kanker payudara. Karena suka lagu Blackbird dan kebetulan pernah ketemu langsung sama Paul McCartney, Emma meminta musisi legendaris itu untuk menggambar dua kaki burung sebagai desain tatonya. Kerennya lagi, Paul bener-bener melakukannya.
Karena ibunya juga, Emma membantu untuk meningkatkan kesadaran orang-orang. Apalagi kanker yang diderita Krista adalah triple-negative breast cancer yang termasuk langka, yang hanya diderita sekitar 8% dari seluruh pasien kanker payudara. Emma sempat tampil dengan ibunya, mempromosikan breast cancer awareness untuk kampanye brand Revlon di tahun 2012.
Selain itu semua, Emma lagi-lagi membuktikan lagi kemampuan aktingnya. Setelah mendapat nominasi untuk perannya di Birdman, kali ini dia membawa pulang Golden Globes bersama lawan mainnya Ryan Gosling, film mereka La La Land. Filmnya sendiri memecahkan rekor dengan meraih 7 nominasi dan berhasil memboyong 6 penghargaan. Bravo, Emma and all the La La Land team! Berhubung Golden Globes sering jadi tolak ukur untuk penghargaan Oscar, Emma diprediksi bakalan dapat nominasi dan menang juga. Hmmm, gimana ladies, kamu setuju?