today-is-a-good-day
OUR NETWORK

Tahap Pengembangan Night Sky Sanctuary India yang Mengesankan Mata

Night sky sanctuary menjadi objek pariwisata baru yang sedang dikembangkan oleh India di kawasan Ladakh. Cagar alam berupa langit gelap ini diyakini mampu meningkatkan kunjungan wisatawan dari berbagai negara.

Lokasi tepatnya didirikan adalah kawasan Cagar Alam Cathang yang merupakan Cagar alam terbesar nomor dua di dunia. Harus diakui, bila proyek ini berhasil dijalankan akan menjadi tempat tertinggi untuk telekop optik, inframerah serta sinar gamma.

Kawasan Ladakh sendiri mempunyai berbagai keanekaragaman hewan yang jumlahnya cukup banyak. Bukan hanya itu saja, keadaannya cukup luas dan kaya, penelitian dan industri kulit ini cukup berkembang.

Terbukti, mereka menyelenggarakan workshop sampai 4 kali, dilaksanakan di Leh dan Kragil. Di mana pada saat workshop tersebut mereka memberikan pengetahuan mengenai pengobatan penyakit kambing Pashmina yang cukup terkenal.

Keindahan Night Sky Sanctuary

Tahap Pengembangan Night Sky Sanctuary India yang Mengesankan Mata
Sumber: nps.gov

Keindahan dari night sky sanctuary memang tidak diragukan lagi. Kawasan ini merupakan tempat gelap sehingga, kamu bisa melihat bagaimana penorama langit pada malam hari. Hal inilah yang sedang dikembangkan oleh India.

Jika masih belum paham, cobalah pergi ke pantai atau gunung dan lihat sekitar pukul 2 pagi, pasti muncul bintang-bintang di atas langit, bagaimana cukup indah, bukan? Harus diakui saat ini semakin sulit mencari lokasi seperti ini.

Maka, kawasan Ladakh yang minim cahaya lampu dan jauh perkotaan dipilih untuk mengembangkannya. Dengan begini, para ilmuwan bisa mengembangkan hasil penelitiannya lebih jauh lagi. Bagi dunia pariwisata, menikmati Night Sky Sanctuary memang masih sedikit bahkan tidak semua negara menyediakannya. Agar bisa melihat pesonanya secara sempurna, kawasan itu harus benar-benar gelap dan tidak ada lampu sama sekali.

Dengan begini, keindahannya bisa dilihat, pastinya sangat memukau. Perlu diketahui, kekuatan polusi cahaya yang dihasilkan sampai sekarang membuat lokasi untuk melihatnya semakin kecil dan sedikit, maka harus dilindungi melalui sebuah aturan.

Cagar Luar Angkasa Gelap

Tahap Pengembangan Night Sky Sanctuary India yang Mengesankan Mata
Sumber: popularmechanics.com

Cagar luar angkasa gelap memang masih asing bagi kamu semuanya. Karena di Indonesia sendiri hampir tidak ada sama sekali, bahkan di seluruh dunia tingkatannya terus menurun akibat hadirnya polusi dari rumah.

Cahaya lampu yang dihidupkan membuat Night Sky Sanctuary akan sulit terlihat. Siapa yang pernah menikmatinya pasti setuju kalau panoramanya sulit diungkapkan dengan kata. Oleh karena itu pemilihan Ladakh adalah tepat.

Lokasi atau lebih tepatnya di Hanle tersebut merupakan kawasan Gunung Pasir. Kondisinya sangat dingin dan sedikit sekali penerangan. Selain itu, tempat tersebut juga terbebas dari gangguan manusia.

Perlu diketahui untuk melihat Night Sky Sanctuary dibutuhkan cuaca sangat cerah, maka dari itu Ladakh merupakan pemilihan paling ideal. Cuaca kering dan kejernihan saat malam menjadi syarat yang mampu dipenuhi.

Dengan begini, para ilmuwan bisa datang bukan hanya menyaksikan tetapi, mampu melakukan penelitiannya. Bagaimana, kamu penasaran ingin ikut melihatnya pula? Memang pemandangannya berbeda dengan malam yang pernah kamu lihat sebelumnya.

Hanle Sudah Siap

Tahap Pengembangan Night Sky Sanctuary India yang Mengesankan Mata
Sumber: advanture.com

Hanle sendiri sebagai kawasan yang ditunjuk melaksanakan proyek ini mengaku sudah siap dengan berbagai fasilitas yang akan digunakan. Dengan ketinggiannya mencapai 4.500 membuatnya layak dijadikan tuan rumah untuk kegiatan ini.

Pemerintah India sendiri menunjukkan keseriusannya dengan menandatangani sejumlah kesepakatan perjanjian dengan berbagai perusahaan agar pelaksanaannya bisa dipercepat. Saat ini setidaknya ada 15 cagar alam langit geluap di seluruh dunia.

Sayangnya, nama Indonesia sendiri tidak ada. Sementara kalau proyek ini berhasil maka India akan menjadi negara selanjutnya. Menarik untuk ditunggu, bagaimana hasilnya nanti apakah sangat mengesankan atau biasa saja.

Night Sky Sanctuary menjadi destinasi yang cukup menyenangkan. Wisatawan bisa melihat keindahan langit malam tanpa terhalang polusi cahaya. Bagaimana, sudah siap menikmati lokasi ini? Tunggu saja kabar selanjutnya ya!

Must Read

Related Articles