Kamu lagi mencari dan ingin mendapatkan tiket pesawat murah untuk berpergian? Tenang, nggak semua tiket pesawat yang dijual itu mahal kok, Ladies. Untuk mendapatkan tiket pesawat yang murah, kamu bisa melakukan tips dan trik ini, Ladies. Mau tahu bagaimana? Simak, yuk!
Pesan Tiket dari Jauh-Jauh Hari
Harga tiket pesawat biasanya melonjak naik saat 3 minggu sebelum keberangkatan. Pemesanan tiket dari jauh-jauh hari adalah solusi cerdas untuk mendapatkan tiket pesawat yang murah nih, Ladies. Kamu bisa memesan tiket pesawat sebulan hingga 3 bulan sebelum keberangkatan agar mendapatkan harga yang murah.
Selain mendapatkan harga yang murah, kamu yang memesan tiket jauh hari-hari juga dapat memilih tempat duduk sesuai yang kamu inginkan, Ladies. Kamu jadi dapat 2 keuntungan sekaligus, deh!
Pasang Pemberitahuan Harga
Sekarang, memesan tiket pesawat nggak perlu datang ke travel agent ataupun tempat penjualan tiket dari maskapai. Kamu bisa langsung mengetahui harga tiket pesawat secara online dengan mengunjungi situs ataupun aplikasi yang menawarkan penjualan tiket pesawat.
Biasanya, saat kamu mencari tiket pesawat, situs atau aplikasi yang kamu kunjungi punya fitur pemberitahuan (alert) dengan mengirim melalui surat elektronik atau e-mail mengenai penawaran harga tiket pesawat yang lagi kamu lihat di situs atau aplikasi tersebut. Nah, coba deh manfaatin fitur ini, siapa tahu saja kamu menerima pemberitahuan soal tiket pesawat murah yang kamu inginkan, Ladies!
Pertimbangkan Promo dan Diskon yang Ditawarkan
Demi mendapatkan tiket pesawat yang murah, cara ini patut kamu coba nih, Ladies. Kamu harus meluangkan waktu untuk melihat tiap-tiap situs dan aplikasi penjualan tiket pesawat untuk mengetahui tiap promo dan diskon yang ditawarkan.
Setiap situs atau aplikasi penjualan tiket pesawat biasanya memberikan penawaran yang berbeda-beda entah potongan biaya admin, diskon pengguna ataupun promo dari bank. Nah, coba deh kamu bandingkan tiap-tiap situs dan aplikasi itu dan pilihlah mana yang menguntungkanmu.
Pesan Paket Wisata
Kalau kamu mencari tiket pesawat untuk berlibur, kamu bisa mempertimbangkan cara ini. Dengan memesan paket wisata atau paket liburan yang ditawarkan oleh travel agent, kamu bisa dapat 2 keuntungan sekaligus lho, Ladies.
Selain mencari online, biasanya ada lho travel agent yang memberikan penawaran murah paket wisata yang sudah termasuk tiket pesawat dan tempat penginapan. Kalau paket wisata ini memang ternyata murah, kenapa nggak dicoba, Ladies?
Pesan Penerbangan dengan Transit
Cara terakhir ini khusus untuk kamu yang memang ingin berpergian jauh dan nggak terburu-buru dalam perjalanan. Harga tiket penerbangan yang membutuhkan transit ini bisa saja murah lho karena banyak orang lebih memilih penerbangan langsung dibandingkan harus menunggu lama lagi dan transit berkali-kali.
Makanya nih, kamu yang santai melakukan perjalanan bisa mempertimbangkan tips yang satu ini, Ladies. Apalagi kalau harga yang ditawarkan memang lebih murah dibandingkan penerbangan langsung.
So, siap berburu tiket pesawat murah, Ladies? Selamat mencoba, ya!
Sumber: Forbes, Foto Cover: pixabay.com